Pemkab Banyuasin Melepas 199 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci

Pemkab Banyuasin Melepas 199 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci

Pemkab Banyuasin melepas 199 Jemaah Calon Haji (JCH) ke Tanah Suci, Jum’at (31/5/2024).-Suryadi-PALTV

BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Sebanyak 199 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Banyuasin untuk tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi, dilepas secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin pada hari Jum'at, 31 Mei 2024.

Pelepasan yang berlangsung di Masjid Agung Al-Amir Kompleks Perkantoran Pemkab Banyuasin ini, dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Banyuasin Erwin Ibrahim mewakili Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam.

JCH Banyuasin yang tergabung dalam Kloter 16 Embarkasi Palembang ini, dijadwalkan menuju Asrama Haji Palembang terlebih dahulu, untuk menjalani persiapan akhir sebelum berangkat ke Tanah Suci pada 1 Juni 2024.

Dalam sambutannya, Erwin Ibrahim menyampaikan bahwa momen pelepasan ini merupakan peristiwa penting dan bersejarah bagi para JCH serta keluarga mereka.

BACA JUGA:4 Jemaah Calon Haji Embarkasi Palembang Meninggal Dunia di Tanah Air dan Tanah Suci


Jemaah Calon Haji mengikuti acara pelepasan ke Tanah Suci di Masjid Agung Al-Amir Komplek Perkantoran Pemkab Banyuasin, Jum’at (31/5/2024).-Suryadi-PALTV

Sekda Banyuasin Erwin Ibrahim menekankan pentingnya menjaga kesehatan, kekompakan serta mematuhi semua aturan dan tata tertib selama berada di Tanah Suci.

"Saya berharap para JCH dapat melaksanakan ibadah haji dengan lancar, khusyuk dan mabrur. Pulanglah ke Tanah Air dengan predikat haji yang mabrur, membawa perubahan, dan kebaikan bagi keluarga dan masyarakat," ujar Erwin Ibrahim.

Erwin Ibrahim juga mengimbau para JCH untuk selalu menjaga nama baik Kabupaten Banyuasin selama berada di Tanah Suci, dengan berperilaku sopan dan santun serta menjalin silaturahmi dengan JCH dari daerah lain.

Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Pemkab Banyuasin Sashadiman Ralibi menambahkan, jumlah JCH Banyuasin tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi ini sebanyak 199 orang.

BACA JUGA:Pelepasan 10 Jemaah Calon Haji Kabupaten Muara Enim, Tergabung dalam Kloter 12 Berangkat ke Tanah Suci


Sekda Erwin Ibrahim berharap JCH Banyuasin dapat melaksanakan ibadah haji dengan lancar, khusyuk dan mabrur, Jum’at (31/5/2024).-Suryadi-PALTV

Semoga seluruh JCH dapat melaksanakan ibadah haji dengan baik dan kembali ke Tanah Air dengan selamat, membawa berkah dan kebahagiaan bagi diri mereka dan masyarakat Banyuasin.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv