Komunitas 'Kapan Rolling' Menjelajah Palembang dengan Sepatu Roda

Komunitas 'Kapan Rolling' Menjelajah Palembang dengan Sepatu Roda

Komunitas "Kapan Rolling" Menjelajah Palembang dengan Sepatu Roda-Foto/Juliadi-PALTV

Membangun Kebersamaan dan Kesehatan

Komunitas Kapan Rolling tidak hanya berfokus pada olahraga, tetapi juga pada membangun kebersamaan di antara anggotanya. Kegiatan mereka sering diakhiri dengan sesi berkumpul, berbagi cerita, dan menikmati kuliner khas Palembang di sekitar Pasar 16.

Hal ini menciptakan ikatan yang kuat di antara anggota, menjadikan komunitas ini lebih dari sekadar tempat untuk bermain sepatu roda.

Kami seperti keluarga besar," kata Yoko. "Setiap sesi bermain sepatu roda selalu diakhiri dengan kebersamaan, baik itu makan bersama atau sekadar ngobrol santai. Ini yang membuat kami selalu semangat untuk berkumpul dan berolahraga bersama.

Komunitas Kapan Rolling telah berhasil menggabungkan olahraga, rekreasi, dan kebersamaan dalam satu kegiatan. Mereka tidak hanya menginspirasi warga

Palembang untuk hidup sehat melalui sepatu roda, tetapi juga menunjukkan bahwa dengan semangat dan kebersamaan, olahraga dapat menjadi kegiatan yang

menyenangkan dan penuh makna. Dengan anggota yang beragam dan semangat yang siap untuk terus melaju dan menebarkan inspirasi di kota Palembang.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: