Ingin Mudik Tapi Pakai Mobil Listrik? Perhatikan Hal Ini Dulu Agar Mudik Anda Tetap Nyaman dan Aman
Ilustrasi mudik aman dan nyaman dengan mobil listrik.-KM Shofuan-PALTV
BACA JUGA:Hyundai Perkenalkan Staria Hybrid, Revolusi Tenaga dan Efisiensi
Saat ini, Hyundai telah memiliki jaringan charging station di ratusan titik di seluruh Indonesia, termasuk di dealer-dealer yang siap untuk melayani pemudik.
Hal ini memastikan bahwa pelanggan dapat mengisi daya dengan nyaman selama perjalanan mudik menempuh ratusan kilometer.
Pemudik yang melakukan perjalanan mudik di Pulau Jawa dapat mengandalkan jaringan charging station Hyundai yang telah tersebar di berbagai kota seperti Jakarta, Bekasi, Bandung, Cirebon, Semarang, Solo, Yogyakarta, dan Surabaya.
Sedangkan untuk rute perjalanan mudik di Pulau Sumatera, pengguna mobil listrik Hyundai bisa menikmati manfaat dari jaringan charging station Hyundai di kota-kota seperti Tangerang, Serang, Lampung, Palembang, Jambi, Padang, Medan, hingga Aceh.
BACA JUGA:Belum Semua Mengerti Arti Huruf E di Indikator BBM, Dikira Empty Ternyata Bukan
4. Berusahalah Untuk Selalu Tenang Walaupun Dilanda Kemacetan
Perjalanan mudik sering kali diwarnai oleh kemacetan karena banyaknya masyarakat yang melakukan pergerakan pada waktu yang sama.
Meskipun demikian, pengemudi mobil listrik tetap bisa merasa tenang di tengah kemacetan. Hal ini karena saat dalam kondisi idle, mesin dan motor penggerak pada mobil listrik tidak bekerja secara maksimal, sehingga konsumsi daya listriknya lebih rendah dibandingkan saat mobil sedang bergerak.
Meskipun begitu, penting bagi pengguna untuk tetap memperhatikan tingkat daya baterai di tengah kemacetan. Jika baterai semakin menipis, pengguna sebaiknya segera mencari tempat pengisian daya terdekat.
BACA JUGA:Pengembangan FastCharge+, Terobosan Teknologi Pengisian Baterai Cepat
5. Manfaatkan Fasilitas Khusus
Khusus pada mobil Hyundai. Mobil ini menawarkan program khusus di mana pengguna mobil tersebut dapat menikmati layanan di beberapa rest area.
Layanan ini, yang disediakan melalui Hyundai Before Service, mencakup pengecekan kendaraan, perbaikan darurat, penggantian gratis 2 liter oli, dan pencucian mobil tanpa biaya tambahan.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber