Walau Hanya Terima Upah Rp200 Per Lembar, Pekerja Pelipat Surat Suara di KPU Banyuasin Tetap Enjoy

Walau Hanya Terima Upah Rp200 Per Lembar, Pekerja Pelipat Surat Suara di KPU Banyuasin Tetap Enjoy

Walau hanya terima upah Rp200 per lembar, pekerja pelipat Surat Suara di Banyuasin tetap enjoy, Selasa (16/1/2024).-Suryadi-PALTV

BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Berkah bagi para pekerja pelipat Surat Suara yang bertempat di Gedung Aula KPU Banyuasin Jalan Thalib Wali Kelurahan Pangkalan Balai Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Meskipun upah per lembar hanya Rp200, jika semakin cepat melipat Surat Suara maka semakin banyak pula upah yang diperoleh.

Mahdi, salah seorang pekerja pelipat Surat Suara mengungkapkan, setiap lembar Surat Suara yang dilipat menghasilkan upah Rp200.

Dengan rasa syukur, Mahdi bisa melipat dua kardus Surat Suara per hari. Setiap kardus berisi 100 lembar Surat Suara.

BACA JUGA:Pajak Hiburan Akan Naik 40 Hingga 75 Persen, Ini Kata Kepala Disbudpar Sumsel!


Mahdi bersyukur bisa melipat dua kardus Surat Suara per hari, Selasa (16/1/2024).-Suryadi-PALTV

"Alhamdulillah bisa dapat penghasilan tambahan. Surat Suara DPR RI memang berbeda dengan Surat Suara Presiden-Wakil Presiden, dan upahnya lebih besar karena isinya lebih banyak," ujar Mahdi.

Meskipun sebagian besar waktunya dihabiskan dengan duduk saat melipat kertas Surat Suara, para pekerja merasa enjoy. Kegiatan ini juga menjadi kesempatan untuk bertemu dan berkenalan dengan teman-teman baru.

"Awalnya agak kaku, tapi lambat laun sudah terbiasa. Senang juga, banyak kenalan baru dan bisa bercanda. Semakin cepat melipat, semakin banyak hasilnya," tambahnya sambil tersenyum.

Suasana kebersamaan dan semangat positif tampak mewarnai Aula KPU Banyuasin, di mana para pekerja pelipatan kertas Surat Suara dengan penuh antusias memastikan tugas mereka terselesaikan dengan baik.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv