Hemat Kertas Ujian, Pelajar SMP Gunakan Aplikasi Android Saat Ujian

Hemat Kertas Ujian, Pelajar SMP Gunakan Aplikasi  Android Saat Ujian

pelajar smp gunakan aplikasi android saat ujian -PALTV-

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Memasuki revolusi indusri digital, beberapa SMP di kota Palembang sudah melakukan ujian sekolah menggunakan aplikasi android.

Hasilnya, para siswa mengaku senang dan lebih mudah menggunakan telepon genggam untuk mengerjakan soal karena sudah biasa mengoperasikan.

Sementara untuk siswa yang tidak mempunyai handphone android akan dipinjami komputer sekolah oleh pihak sekolahan untuk mengerjakan soal.

Seperti di sekolah SMP  Negeri 9 dan 10 Palembang ini juga memanfaatkan teknologi dan berinovasi dengan menggunakan google  form dan aplikasi qualitiva untuk mengerjakan soal tanpa kertas. 

BACA JUGA:Geger! Warga Temukan Mayat Meringkuk di Belakang Warung

SMP Negeri 10 Palembang sendiri menggunakan aplikasi qualitiva tanpa menggunakan kertas sama sekali saat anak ujian  semester.

Dimana skor anak setelah ujian juga langsung muncul dan aplikasi ini sangat membantu untuk menghemat kertas saat ujian seperti ini,” kata Wakil Sarana dan Prasarana SMPN 10 Palembang Sri Darmayati Kamis 1 Desember 2022. 

Sementara itu Wakil Kepala Sekolah bidang kurikulum SMPN 9 Palembang Rina mengatakan ujian kali ini siswa siswi mengunakan google from untuk mengejerjakan soal dimana sudah 3 hari ini sistem sepeti ini lancar dan sangat membantu.

BACA JUGA:Usai Bercinta, Dua Pelaku Curat Dibekuk Di Banyuasin

Dalam ujian ini ada juga siswa  yang tidak mempunyai handphone dan melakukan ujian di ruang komputer sekolah, namun ia terlihat cepat mengerjakan soal.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv.co.id