Jelang Pemilu 2024, Polda Sumsel Kerahkan Ratusan Personil Untuk Amankan Kampanye di Sumsel

Jelang Pemilu 2024, Polda Sumsel Kerahkan Ratusan Personil Untuk Amankan Kampanye di Sumsel

Amankan kampanye pemilu 2023, polda sumsel siapkan 541 personil-foto/heru wahyudi-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Jelang pemilihan umum (pemilu) tahun 2024, Polda Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar acara deklarasi pemilu damai 2024 di Ballroom Golden Sriwijaya pada Senin, 27 November 2023.

Deklarasi pemilu damai 2024 ini dihadiri oleh Kapolda Sumsel, Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, Ketua KPU Sumsel, Andika Pranata Jaya, Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan, pejabat terkait lainnya, dan 16 dari 18 partai politik yang ada.

Kapolda Sumsel Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, melalui Karo Ops Kombes Pol Reeza Herasbudi, menyampaikan bahwa menjelang masa kampanye yang akan dimulai pada Selasa, 28 November 2023, hingga 10 Februari 2024, Polda Sumsel telah menyiapkan 541 personel untuk pengamanan tahapan pemilu 2024.

BACA JUGA:UMP Sumsel 2024 Naik Hanya 2 Ribu Perhari, Buruh Lakukan Unjuk Rasa Tuntut Kenaikan UMP

"Ya, dalam masa kampanye nanti, khusus Polda Sumsel menerjunkan sekitar 541 personel untuk mengamankan jalannya pemilu 2024 mendatang," ujar Kombes Pol Reeza Herasbudi pada 27 November 2023.

Kombes Pol Reeza Herasbudi menambahkan bahwa selain pengamanan langsung, Polda Sumsel juga akan mem-backup pengamanan di media sosial.

"Pengamanan media sosial ini langsung dilakukan oleh Mabes Polri dengan menerjunkan tim sibernya guna memantau keseluruhan yang ada di media sosial, dan kita di sini hanya membackup mereka saja," ungkap Kombes Pol Reeza Herasbudi.


Karo Ops Kombes Pol Reeza Herasbudi-foto/heru wahyudi-PALTV

Pengamanan di media sosial ini juga akan berkoordinasi dengan Bawaslu Sumsel. "Pengamanan ini akan dilakukan selama 24 jam," ujar Kombes Pol Reeza Herasbudi.

Dengan langkah-langkah ini, Polda Sumsel berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran pemilihan umum 2024 di wilayahnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: