Inspirasi Ucapan Selamat Menyambut Ramadan untuk Orang Terdekat Kalian
Inspirasi Ucapan Selamat Menyambut Ramadan untuk Orang Terdekat Kalian--Istimewa
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Tak terasa, bulan suci ramadan tinggal menghitung hari saja. Banyak dari kita, umat muslim yang menyambut bulan suci ramadan dengan suka cita dan hati yang riang gembira. Mengapa tidak, bulan suci ramadan hanya datang satu tahun sekali dan pada bulan suci ramadan akan ada banyak keuntungan-keuntungan bagi kita umat muslim.
Berbagai cara dapat dilakukan untuk menyambut bulan suci ramadan seperti contohnya mengunjungi saudara-saudara terdekat sesama muslim untuk bermaaf-maafan guna menyucikan diri dan hati menjelang bulan ramadan. Apabila kalian memiliki saudara-saudara, kerabat, ataupun teman-teman yang jauh, jangan bersedih karena beruntung kita sekarang sudah berada di zaman yang canggih sehingga dapat melakukan panggilan suara ataupun panggilan video. Selain itu pula, kalian masih dapat bermaaf-maafan dengan cara berbalas pesan.
Ada banyak sekali ucapan-ucapan yang biasanya digunakan oleh sesama orang tua untuk mengucapkan selamat menyambut bulan suci ramadan. Contohnya adalah ketika mulut tak mampu berucap, ketika telinga tak mampu mendengar, ketika tangan tak mampu berjabat erat, dan ketika kaki tak mampu lagi untuk melangkah, di bulan suci ramadhan ini hendaklan dimaafkan. Kalimat tersebut merupakan kalimat legend yang hampir diterima setiap orang menjelang bulan ramadhan ataupun menjelang hari raya idul fitri.
Namun, bukan hanya orang tua saja yang dapat mengucapkan kata-kata tersebut. Remaja dan anak-anak muda pun dapat menggunakan tema yang biasanya digunakan oleh sesama orang tua. Berikut inspirasi ucapan selamat menyambut ramadan:
BACA JUGA:Iini Manfaat Berjemur di Pagi Hari
BACA JUGA:Putri Kesayangan Dirudapaksa Bapak Tiri, Ibu Lapor Polisi
1. Wahai saudara-saudaraku, sebelum memasuki bulan suci, bulan yang penuh berkah ini, izinkan saya untuk memberikan sebuah ucapan yaitu selamat menunaikan ibadah puasa.
2. Ibaratnya obat dan luka, hendaklah sesama manusia harus saling memaafkan guna memulihkan hati kita. Marhaban ya ramadan, selamat menunaikan ibadah puasa untuk kita semua.
3. Alhamdulillah, kita masih diberikan kesempatan untuk menyambut bulan suci ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa, semangat puasanya untuk kita semua.
4. Bulan suci ramadan sudah semakin dekat, kuatkan iman, kuatkan hati, kuatkan jiwa. Selamat menunaikan ibadah puasa bagi kita semua.
5. Sambutlah bulan suci ramadan dengan penuh suka cita dan hati yang bahagia. Tidak hanya puasa yang akan kita jalankan, melainkan tentang menjaga ucapan, menjaga prilaku, ubah diri menjadi lebih baik lagi.
6. Sucikan hati, sucikan pikiran. Semoga bulan suci ramadan akan menghapus dosa-dosa dan kesalahan kita dengan berpuasa.
7. Tingkatkan iman dan taqwa, sambutlah bulan suci ramadan dengan hati yang penuh kedamaian, kegembiraan, semoga Allah selalu melindungi setiap langkah kita.
8. Marhaban ya ramadan, selamat menyambut ibadah puasa untuk kita yang menjalankan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: