Pantauan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadan, Harga Cabai Melambung

Pantauan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadan, Harga Cabai Melambung

Jelang Ramadan, harga cabai melambung--PALTV.CO.ID

PALEMBANG, PALTV.CO.ID – Pasar 26 Ilir Kota Palembang menjadi sorotan menjelang bulan suci ramadhan ini, karena peninjauan harga bahan pokok yang biasanya ramai diperbincangkan terkait kenaikan ataupun penurunan harga.

Telah kita ketahui bahwa bulan suci ramadhan 1444 Hijriah sudah menghitung hari, para pedagang pasar dan konsumen bertambah ramai untuk menjual atau membeli kebutuhan pokok rumah tangga. 

Terpantau pada hari sabtu (18/03/2023), kepadatan pasar 26 ilir dapat terbilang cukup stabil bahkan semakin ramai menjelang bulan suci ramadhan ini. Bahan pokok seperti cabai dan bawang sudah pasti menjadi pertanyaan bagi khalayak, apakah harga mengalami kenaikan atau penurunan. 

Dilaporkan harga cabai mengalami kenaikan menjelang bulan suci ramadhan seperti tahun-tahun sebelumnya. Namun harga bawang merah dan bawang putih mengalami penurunan, sedangkan bawang bombai ikut mengalami kenaikan harga. 

BACA JUGA:Rekomendasi Buah yang Ampuh untuk Mencegah Wasir

BACA JUGA:Keindahan dan Keunikan Gunung Sinabung, Puncak Tersohor dari Sumatera Utara

“untuk harga cabai sendiri masih terbilang standar jika menjelang beberapa hari ramadhan ini, harga awal cabai biasanya Rp. 22.000 per-Kilogram namun sekarang berada pada harga Rp. 24.000 – Rp. 26.000, naik kisaran Rp. 2.000 Kg.” Ujar Udin selaku pedagang cabai. 

Udin menerangkan bahwa harga bahan pokok khususnya cabai masih dikatakan normal hari ini, karena hanya naik kisara Rp. 2.000, keadaan pembeli juga masih terpantau cukup ramai dan belum ada keluhan dari konsumen terkait kenaikan tersbut. 

“Dalam menjelang Ramadhan tahun ini, lumayan agak lumayan ramai lah, karena masih terbilang harga belum terlalu naik drastis.” Ujar Udin Pedagang cabai. 

Udin selaku pedagang tidak hanya menjual cabai saja, namun juga merangkap ke penjual bawang. Dengan profesi yang sudah 12 tahun lamanya berjualan di pasar 26 Ilir Kota Palembang, tentu sudah memahami algoritma kenaikan harga bahan pokok tersebut. 

“Harga bawang putih dan bawang merah mengalami penurunan di hari ini, Untuk harga bawang putih itu Rp. 24.000 sedangkan bawang merah mencapai harga Rp. 26.000, dari sebelumnya harga sebelum menjelang ramadhan adalah Rp. 35.000 sampai dengan Rp. 38.000.” Ujar Udin.  

Udin menjelaskan bahwa bawang putih dan merah mengalami penurunan harga untuk saat ini, namun belum bisa dipastikan untuk beberapa hari kedepan menjelang bulan suci ramadhan ini. Karena harga akan terbilang relatif kedepan.  

“Sedangkan untuk bawang bombai mengalami kenaikan, karena kemarin dipatok harga Rp. 38.000 – Rp. 40.000 yang sebelumnya dipatok harga Rp. 25.000.” Ujar Udin. 

Namun Bawang bombai mengalami kenaikan, pembelian bawang bombai ini dipatok per-karung 20 Kg. namun untuk prediksi beberapa hari kedepan juga terbilang masih relatif. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: