Indomobil EMotor Sprinto EV: Skuter Listrik Sporty dengan Performa Nendang dan Fitur Melimpah
Indomobil EMotor perkuat lini produk kendaraan listriknya dengan peluncuran Sprinto EV.--youtube.com/@otomotif tv
PALTV.CO.ID,- Indomobil EMotor kembali memperkuat lini produk kendaraan listriknya dengan meluncurkan model ketiga yang diberi nama Sprinto EV.
Setelah sebelumnya menghadirkan Adora dan Tirano, kini giliran Sprinto yang tampil sebagai varian dengan karakter lebih sporty dan tenaga lebih besar.
Sesuai namanya, Sprinto memang dirancang untuk memberikan sensasi berkendara yang lebih gesit, layaknya sprinter yang siap melesat.
Perbedaan paling mencolok dibanding dua model sebelumnya ada pada sektor performa. Sprinto EV dibekali motor listrik 3,5 kW, sedikit lebih besar dari Adora yang hanya 3 kW.
Tidak hanya itu, Sprinto juga dilengkapi fitur Boost yang membuat akselerasinya terasa sangat responsif. Pengendara bahkan bisa sedikit terkejut saat pertama kali memutar throttle karena hentakan tenaganya langsung terasa.
BACA JUGA:Spotify Hadirkan Fitur Baru ‘Import Your Music’: Cara Lebih Mudah Pindahkan Playlist Tanpa Ribet
BACA JUGA:Dampak Maklumat Solar, Jadwal Bus di Palembang Molor
Menariknya, meski menawarkan performa lebih besar, harga Sprinto tetap berada di posisi tengah, yaitu sekitar Rp 25,5 juta.
Ini membuatnya menjadi opsi paling rasional bagi konsumen yang ingin skuter listrik bertenaga tanpa perlu mengeluarkan dana tambahan seperti pada Tirano.
Desain Sporty Terinspirasi Skutik Populer
Secara desain, Sprinto EV tampil lebih agresif dibanding Adora yang dikenal manis dan elegan. Dari lekukan bodinya hingga permainan garis tajam, Sprinto tampak jelas menyasar penyuka tampilan sporty.

kini giliran Sprinto yang tampil sebagai varian dengan karakter lebih sporty--youtube.com/@otomotif tv
Bahkan sekilas desain lampu depannya mirip dengan Honda Vario, terutama pada bagian DRL dan sein yang diletakkan di area atas.
BACA JUGA:Supir Angkot Keluhkan Aturan Baru Pengisian Solar di Kota Palembang
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: berbagai sumber


