Asrama Haji Palembang Akan Direnovasi, Siap Jadi Simbol Provinsi Religius di Sumsel

Minggu 25-05-2025,15:04 WIB
Reporter : Luthfi
Editor : Muhadi Syukur

Dahnil juga menambahkan bahwa keberadaan Asrama Haji Palembang sangat strategis karena bisa melayani calon jemaah dari provinsi sekitar. 

“Karena pasti yang di sekitar Sumsel seperti Bangka Belitung, Lampung, dan kalau yang mau manasik haji seperti Provinsi Jambi bisa di sini,” katanya.

Sementara itu, Direktur Swarna Dwipa Palembang sekaligus pengelola Asrama Haji, Sholahuddin Arsyad, membenarkan bahwa renovasi akan dilakukan dalam waktu dekat.

BACA JUGA:Geger!! Bau Menyengat Ungkap Kematian Pria di 26 Ilir Palembang, Ternyata Ini Penyebabnya.

BACA JUGA:MUA di Palembang Jadi Korban Begal Bersenpi, Ini Wajah Dua Pelaku Ditangkap Polisi


Direktur Swarna Dwipa Palembang sekaligus pengelola Asrama Haji, Sholahuddin Arsyad, --Foto : Sandy Pratama - PALTV

“Tahun ini, setelah musim haji ini, ada renovasi untuk tiga gedung di Asrama Haji,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa proses pengerjaan renovasi tersebut akan dilakukan segera setelah musim haji tahun ini berakhir.

“Tahun ini pengerjaannya, berarti tahun depan sudah aman,” pungkasnya

Dengan adanya renovasi ini, diharapkan Asrama Haji Palembang tidak hanya menjadi pusat pelayanan haji, tetapi juga destinasi religi yang mampu memperkuat identitas Sumatera Selatan sebagai provinsi religius.

Kategori :