Di pasar lokal Tiongkok, SUV ini dibanderol mulai dari 300.000 yuan atau setara Rp63,3 juta, sebuah angka yang sangat bersaing untuk SUV di kelas Fortuner dan Pajero Sport, namun dengan teknologi dan fitur yang lebih lengkap.
Siap Guncang Pasar Indonesia
Dengan semua keunggulan tersebut—mulai dari performa tinggi, fitur lengkap, hingga harga yang bersaing—BYD Leopard 5 siap menjadi ancaman serius bagi SUV konvensional yang telah lebih dulu mapan di pasar Indonesia.
Peluncuran mobil ini diyakini akan mendorong persaingan yang lebih sehat dan mendorong pemain lama untuk mulai berinovasi lebih cepat, terutama dalam menghadirkan kendaraan ramah lingkungan.
BACA JUGA:Akhir Pelarian M. Zukri Zen, Mantan Anggota DPRD Palembang Diciduk di Tangerang!
BACA JUGA:Ratu Dewa Minta TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Dukung Program Pemkot Palembang
Kini tinggal menunggu waktu, kapan BYD resmi meluncurkan Leopard 5 di Indonesia. Satu hal yang pasti, pasar SUV Tanah Air akan segera berubah peta kekuatannya dengan kehadiran SUV hybrid bertenaga monster ini.