Tragis! Seorang Pemuda Tewas Dianiaya di Desa Gajah Mati, Pelaku Masih Buron

Selasa 22-04-2025,01:05 WIB
Reporter : Ruzi Iskandar
Editor : Muhadi Syukur

MUBA, PALTV.CO.ID – Warga Dusun VII, Desa Gajah Mati, Kecamatan Sungai Keruh, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) digegerkan dengan peristiwa penganiayaan berat yang menewaskan seorang pemuda pada Minggu (20/4/2025) sore.

Korban diketahui bernama Arbi bin Raden, berusia 25 tahun, warga Dusun IV Desa Gajah Mati. Ia ditemukan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) setelah mengalami tindak kekerasan yang diduga dilakukan oleh pelaku yang hingga kini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

Kejadian nahas itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Menurut keterangan pihak kepolisian, korban mengalami penganiayaan berat yang menyebabkan luka fatal hingga meninggal dunia di lokasi kejadian.

“Korban atas nama Arbi bin Raden, 25 tahun, pekerjaan swasta, ditemukan meninggal dunia di TKP akibat penganiayaan berat. Identitas pelaku masih dalam penyelidikan,” ujar Kapolsek Sungai Keruh, IPTU Dedi Kurniawan, saat dikonfirmasi pada Minggu malam.

BACA JUGA:PALTV Gelar Technical Meeting di SMP Negeri 10 Palembang untuk Persiapan Program Arena Juara

BACA JUGA:PTBA Pindahkan Pemilik 156 Rumah Warga Kelurahan Tanjung


Korban atas nama Arbi bin Raden, 25 tahun, pekerjaan swasta, ditemukan meninggal dunia di TKP akibat penganiayaan berat--Foto : Ruzi - PALTV

IPTU Dedi menjelaskan bahwa peristiwa ini sudah dilaporkan secara resmi melalui LP / B - 16 / IV / 2025 / SPKT. UNIT RESKRIM / SEK SKRH / RES MUBA / POLDA SUMSEL, dan saat ini kasus ditangani berdasarkan Pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana, subsider Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan, dan lebih subsider Pasal 354 ayat (2) KUHP tentang penganiayaan berat yang mengakibatkan kematian.

“Kami telah menurunkan tim untuk melakukan olah TKP dan mencari keterangan dari saksi-saksi. Koordinasi juga dilakukan bersama Unit Pidum Polres Muba guna mempercepat proses pengungkapan pelaku,” jelas IPTU Dedi.

Lebih lanjut, ia mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas sumbernya. “Kami minta warga tetap tenang dan percayakan proses hukum kepada pihak kepolisian. Jika ada yang mengetahui informasi penting terkait kejadian ini, segera laporkan ke Polsek,” tambahnya.

BACA JUGA:Mantan Gubernur Sumsel 2 Periode, Alex Noerdin Diperiksa Terkait Mangkraknya Pembangunan Proyek Pasar Cinde

BACA JUGA:Plafon Rusunawa Komplek Islamic Center Kota Prabumulih Dijebol, Kabel dan Lampu Dicuri!


Tim melakukan olah TKP dan mencari keterangan dari saksi-saksi. --Foto : Ruzi - PALTV

Sementara itu, suasana duka menyelimuti kediaman keluarga korban di Dusun IV. Warga sekitar berharap agar pelaku segera ditangkap dan dihukum sesuai hukum yang berlaku.

Hingga berita ini diturunkan, polisi masih memburu pelaku dan mendalami motif di balik kejadian tragis ini. Aparat juga tengah mengumpulkan bukti dan keterangan tambahan dari warga sekitar lokasi kejadian.

Kategori :