PALTV.CO.ID,- Wiper merupakan salah satu komponen penting pada kendaraan, terutama saat musim hujan. Alat ini berfungsi membersihkan kaca dari air, debu, atau kotoran yang menghalangi pandangan pengemudi.
Meski kecil, wiper memegang peran vital dalam keselamatan berkendara. Oleh karena itu, perawatan yang tepat perlu dilakukan agar wiper tetap awet dan berfungsi optimal. Berikut adalah beberapa tips merawat wiper dengan benar:
1. Bersihkan Karet Wiper Secara Rutin
Karet wiper sering terkena debu dan kotoran serta sisa air hujan yang mengandung mineral. Jika tidak dibersihkan maka kotoran pada wiper dapat menumpuk dan mengurangi elastisitas karet, sehingga wiper tidak bekerja secara maksimal.
BACA JUGA:Varian Baru New Hyundai Creta N-Line dan N-Line Turbo, Simak Beda nya !
BACA JUGA:Penjualan Suzuki Meningkat Pesat di Akhir 2024 Berkat 5 Model Andalan
Gunakan kain lembut yang dibasahi air sabun untuk membersihkan karet wiper. Hindari menggunakan bahan kimia keras yang dapat merusak permukaan karet.
2. Gunakan Cairan Pembersih Kaca yang Tepat
Menggunakan cairan pembersih kaca berkualitas dapat membantu memperpanjang umur wiper. Hindari mengisi tabung pembersih kaca dengan air biasa, karena air tidak memiliki kemampuan membersihkan minyak atau noda membandel.
Cairan pembersih kaca yang tepat dapat mengurangi gesekan antara karet wiper dan kaca, sehingga mengurangi risiko kerusakan.
BACA JUGA:Jelang Panen Raya, Menko Pangan Pastikan Gabah Kering Panen Tetap Stabil
BACA JUGA:Sekda Sumsel Rangkap Jabatan Jadi PLT Disnakertrans
3. Periksa Kondisi Karet Wiper Secara Berkala
Karet wiper memiliki masa pakai tertentu. Periksa elastisitas dan kondisi karet secara berkala, terutama jika sering digunakan. Jika karet terlihat retak, keras, atau meninggalkan garis pada kaca saat digunakan, segera ganti dengan yang baru.
4. Hindari Memarkir Kendaraan di Bawah Terik Matahari Langsung