Kuatkan Pengamanan Pilkada, Kemenkumham Sumsel dan Pemkot Pagaralam Jalin Sinergi Strategis

Jumat 04-10-2024,09:39 WIB
Reporter : Sinta
Editor : Abidin Riwanto

PAGARALAM, PALTV.CO.ID- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham)

Sumatera Selatan melalui Divisi Keimigrasian mengadakan Rapat Koordinasi Tim Pengawasan Orang Asing (TIMPORA) untuk memperkuat keamanan menjelang Pilkada. Acara ini dilaksanakan di Hotel

Gunung Gare, Pagaralam, Kamis (3/9), dan dihadiri oleh perwakilan Forkopimda serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Pagaralam.

Rapat TIMPORA Sumsel dibuka oleh Pj Walikota Pagaralam, Nelson Firdaus. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi sinergi yang terjalin dalam pengawasan warga negara asing (WNA) di wilayahnya.

BACA JUGA:Gunakan Satelit dan Pesawat Tanpa Awak, Israel Berhasil Bunuh Pemimpin Hizbullah

BACA JUGA:Mochi Menjadi Fenomena Kuliner Internasional Yang Digemari Oleh Banyak Kalangan

Nelson menekankan pentingnya langkah preventif dalam mengidentifikasi serta menangani potensi ancaman dari WNA, terutama menjelang Pilkada.

"Kerjasama antar pihak dalam pengawasan ketat sangat penting untuk menjaga kelancaran Pilkada dari segala bentuk intervensi asing," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Divisi Keimigrasian, Sigit Setyawan, yang hadir mewakili Kakanwil

Kemenkumham Sumsel, memaparkan isu-isu utama yang harus diantisipasi oleh TIMPORA menjelang Pilkada 2024.


Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sumatera Selatan melalui Divisi Keimigrasian mengadakan Rapat Koordinasi Tim Pengawasan Orang Asing (TIMPORA) untuk memperkuat keamanan menjelang Pilkada.--foto/ dok. Kemenkumham Sumsel

Tidak hanya WNA yang berkunjung, Sigit juga menyoroti kewaspadaan terhadap jurnalis asing serta

LSM internasional yang bekerja sama dengan LSM lokal. "Kita perlu mencegah adanya pengaruh eksternal yang bisa mengganggu proses demokrasi di daerah," tambahnya.

Diskusi juga menghadirkan narasumber seperti Kasubbid Intelijen Keimigrasian, Joko Widodo, dan Ketua Bawaslu Kota Pagaralam, Nurweni. Nurweni menjelaskan peran Bawaslu dalam pengawasan

Pilkada, mulai dari pencegahan hingga penanganan pelanggaran. Ia mengingatkan agar TIMPORA tetap

Kategori :