PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Adanya perusakan dan penjarahan di kios-kios Pasar 16 Ilir membuat Komisi II DPRD Kota Palembang menggelar sidak ke Pasar 16 Ilir pada hari Selasa, 10 September 2024.
Sebelumnya, peristiwa perusakan dan penjarahan kios-kios Pasar 16 Ilir yang terekam jelas kamera CCTV pada hari Minggu dini hari, 8 September 2024, telah menghebohkan masyarakat Kota Palembang.
Saat ini, Pasar 16 Ilir sedang dalam proses revitalisasi. Atas hal tersebut Komisi II DPRD Kota Palembang melakukan sidak ke Pasar 16 Ilir.
Dalam dialog bersama Komisi II DPRD Kota Palembang, para pedagang mengungkapkan bahwa ada perusakan dan penjarahan di kios milik mereka di Pasar 16 Ilir, yang dilakukan oleh segerombolan orang tak dikenal (OTD).
BACA JUGA:Kios Pasar 16 Ilir Palembang Dirusak dan Dijarah Orang Tak Dikenal
BACA JUGA:Pedagang Pasar 16 Ilir Palembang Kembalikan Surat Edaran PTBCR dan Tolak Relokasi
Ketua Komisi II DPRD Kota Palembang Abdullah Taufik saat ditemui menegaskan bahwa mereka hadir di Pasar 16 Ilir karena mendapat berita bahwa telah terjadi perusakan dan penjarahan.
“Kita selalu mengedepankan azas praduga tak bersalah. Kita tidak boleh menuduh sebelum ada bukti dari pihak Kepolisian,” ucap Ketua Komisi II DPRD Kota Palembang Abdullah Taufik.
Dengan adanya kejadian ini, Komisi II DPRD Kota Palembang akan turun memfasilitasi. Jika berkenan, Koordinator P3SRS dan Komisi II akan meminta pertanggungjawaban terkait permasalahan yang terjadi.