Rumah Kapitan Palembang Kian Memprihatinkan, Butuh Perbaikan Segera!

Kamis 08-08-2024,15:33 WIB
Reporter : Sandy Pratama
Editor : Abidin Riwanto

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Sebagai salah satu spot pariwisata, dan sejarah. Keberadaan rumah Kapitan dan kian memperihatinkan, Lantaran bangunan yang mulai mengalami banyak kerusakan, karena termakan usia.

Generasi ke 15 Kapitan Yulia mengatakan, saat ini bangunan rumah Kapitan sangat membutuhkan perbaikan. Meski sudah sering meminta bantuan, namun Pemerintah selalu berlasan tidak memiliki dana. 

“kami benar-benar perlu perbaikan. Ini sudah masuk ranah umum, dan kami dari duluh sudah minta bantuan Pemerintah, tapi tanggapan Pemerintah, kami gak punya dana.” Kata Yulia.

Beberapa bagan yang kini mulai rusak, seperti kondisi lantai kayu yang saat ini banyak yang lapuk. “kenapa kalian pas masuk harus buka sepatu, karena di dalam sudah banyak kayu yang keropos.” Tungkas Yulia.

BACA JUGA:Momen Bahagia! 20 Pasangan di Palembang Resmi Menikah Tanpa Biaya Sepersepun

BACA JUGA: Keseruan PALTV dan ASTA Ngeradak Kampung di Desa Teluk Betung Kecamatan Pulau Rimau

Saat meninjau kondisi rumah Kapitan, Penjabat (Pj) Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta menyampaikan, Pemerintah kota palembang berencana memperbaiki kampung Kapitan, lantaran rumah kapitan merupakan salah satu tujaun rekreasi di kota Palembang.


Generasi ke 15 Kapitan Yulia-Foto/Sandy Pratama-PALTV

Namun untuk Pola perbaikan masih akan dibicarakan, untuk menentukan segment mana yang akan diambil terlebih dahulu.


Pj Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta-Foto/Sandy Pratama-PALTV

“ini akan diperbaiki, karena ini salah satu tujuan rekreasi, wisata, dan juga tempat hiburan masyarakat lah. Tapi polanya masih akan dibicarakan.” Kata Pj Walikota Palembang.

Kategori :