HUAWEI MatePad SE 11'' Kids Edition, Tablet Aman dan Edukatif untuk Anak

Minggu 28-07-2024,16:45 WIB
Reporter : Aulia Mabbruka Putri
Editor : Muhadi Syukur

Di sini, orang tua dapat mengatur akses aplikasi dan batas waktu penggunaan tablet. 

Parental Controls memungkinkan orang tua untuk memonitor dan mengendalikan aktivitas anak-anak di tablet. 

Orang tua dapat memilih aplikasi apa saja yang bisa diakses oleh anak dan menentukan berapa lama anak boleh menggunakan tablet setiap harinya. 

Dengan fitur ini, orang tua dapat memastikan bahwa anak-anak hanya mengakses konten yang aman dan sesuai dengan usia mereka.

BACA JUGA:Poco Pad Resmi Hadir di Indonesia, Tablet Android Perdana dari Poco

 

Food-Grade Case

Tablet ini juga dilengkapi dengan casing pelindung yang terbuat dari material food-grade. 

Casing ini tahan banting dan ringan, sehingga sangat cocok untuk anak-anak yang sering kali kurang berhati-hati dalam menggunakan perangkat elektronik. 

Selain itu, casing ini aman meskipun digigit oleh anak-anak, memberikan ketenangan bagi orang tua yang khawatir akan keamanan anak mereka. 

Material food-grade berarti casing ini tidak mengandung bahan berbahaya yang bisa membahayakan kesehatan anak.

BACA JUGA:OnePlus Pad Pro Resmi Dirilis: Tablet Android Rp 6 Jutaan dengan Snapdragon 8 Gen 3

 

Performa Audiovisual Memuaskan

Huawei MatePad SE 11'' Kids Edition memiliki layar 11 inci dengan resolusi FHD+ yang menawarkan kualitas gambar yang tajam dan jelas. 

Ini sangat penting untuk pengalaman visual yang memuaskan, baik untuk menonton video edukatif, bermain game, atau kegiatan belajar lainnya. 

Kategori :