Medsos Bikin Stres? Ini Rahasia Mengendalikannya dan Menemukan Kebahagiaan

Sabtu 06-07-2024,22:18 WIB
Reporter : Rima Medista Elmi
Editor : Devi Setiawan

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Di era digital saat ini, media sosial (medsos) merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan banyak orang.

Namun, di balik manfaatnya untuk terhubung dan mendapatkan informasi, media sosial juga memberikan dampak negatif, di antaranya tekanan ataupun kecemasan yang menyebabkan banyak orang merasa stres.

Kesehatan mental yang kurang atau tidak baik akan mempengaruhi kinerja setiap orang dalam melakukan aktivitasnya.

Ketika seseorang mengalami stres, ia lebih cenderung menjadi emosional dan kehilangan kesabaran ketika menghadapi berbagai situasi dan kondisi.

BACA JUGA:Bongkar Rahasia Awet Muda, Keajaiban Kulit Delima untuk Kulit Cerah dan Kencang

Perasaan cemas melihat teman-teman di media sosial lebih bahagia atau sukses, dan merasa iri dengan gaya hidup orang lain adalah perasaan yang sering dialami oleh banyak orang.

Hal tersebut merupakan tekanan dan stres yang diakibatkan oleh penggunaan media sosial yang berlebihan.

Meskipun media sosial dapat menjadi sumber stres, akan tetapi hal tersebut bukanlah sesuatu yang tidak bisa diatasi dan dikendalikan.

Berikut beberapa tips yang dapat membantu mengatasi dan mengendalikan media sosial agar tidak stres.

BACA JUGA: Menjinakkan Stres Kerja, Ciptakan Lingkungan Kerja Sehat Mendukung Mental Karyawan

1. Batasi waktu penggunaan medsos

Tetapkan batas waktu yang wajar untuk menggunakan media sosial setiap hari. Matikan notifikasi media sosial dan hindari menggunakannya sebelum tidur.

Memiliki tujuan yang jelas dalam bermain media sosial akan membantu untuk memiliki batasan waktu dalam bermain media sosial. Ingatlah untuk tidak menggunakan media sosial dengan berlebihan.


Meskipun media sosial dapat menjadi sumber stres, akan tetapi hal tersebut bukanlah sesuatu yang tidak bisa diatasi dan dikendalikan.--freepik.com/@freepik

2. Gunakan media sosial dengan bijak

Kategori :