Putera Puteri Maritim yang Menginspirasi dari Sumatera Selatan

Kamis 06-06-2024,13:57 WIB
Reporter : Juliadi
Editor : Abidin Riwanto

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Harits dan Syafira Putri Ramadhania, dua figur muda yang menjadi Putera Puteri Maritim di Sumatera Selatan, telah membuktikan dedikasi dan komitmen mereka dalam memajukan sektor maritim Indonesia. 

Melalui berbagai program dan inisiatif yang inovatif, keduanya tidak hanya membawa nama baik Sumatera Selatan ke kancah nasional, tetapi juga menginspirasi banyak orang untuk berperan aktif dalam menjaga dan mengembangkan kekayaan maritim Indonesia.

Sebagai Putera Maritim Sumatera Selatan 2023, Harits telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa dalam memajukan sektor maritim.

Dengan semangat tinggi, ia aktif dalam berbagai program yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya pelestarian lingkungan laut. Salah satu upaya nyata yang dilakukan Harits adalah kampanye kebersihan pantai dan pelestarian terumbu karang di Pantai Pusir Putih.

BACA JUGA:Pembaruan terbesar Metal Slug Luncurkan Dua Hero Baru

“Laut adalah masa depan kita. Kita harus menjaga dan melestarikan kekayaan maritim kita agar dapat dinikmati oleh generasi mendatang,apalagi sumatera selatan khusunya Palembang sangat terkenal dengan kejayaan maritim nya dimasa lalu yaitu kerjasaan Sriwijaya” ungkap Harits 

Tidak hanya berhenti di situ, sebagai Duta Maritim Indonesia 2023, Harits juga bertekad untuk terus menginspirasi generasi muda agar lebih peduli dan aktif dalam menjaga ekosistem laut.

Dalam berbagai kesempatan, Harits sering mengadakan sosialisasi di sekolah-sekolah dan universitas untuk mengajak pelajar dan mahasiswa berpartisipasi dalam kegiatan konservasi laut. Ia percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk menciptakan generasi yang peduli terhadap lingkungan.

“Generasi muda adalah harapan bangsa. Dengan membekali mereka dengan pengetahuan dan kesadaran akan pentingnya pelestarian laut, kita bisa memastikan masa depan yang lebih baik bagi maritim Indonesia,” tegas Harits.


Putera Puteri Maritim yang Menginspirasi dari Sumatera Selatan-Foto/Juliadi-PALTV

Sementara itu, Syafira Putri Ramadhania, yang menyandang gelar Puteri Maritim Sumatera Selatan 2023 dan Runner Up 1 Puteri Maritim Indonesia 2023, telah menunjukkan kecemerlangannya dalam mempromosikan budaya maritim dan potensi wisata bahari di Sumatera Selatan.

Melalui berbagai program edukasi dan kampanye, Syafira berkomitmen untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga keberlanjutan ekosistem laut.

“Sumatera Selatan memiliki kekayaan maritim yang luar biasa. Penting bagi kita untuk menjaga dan mengembangkan potensi ini agar dapat dinikmati oleh wisatawan domestik dan mancanegara,” ujar Syafira 

Sebagai promotor budaya maritim, Syafira tidak hanya fokus pada aspek lingkungan, tetapi juga pada upaya untuk meningkatkan sektor pariwisata bahari di wilayahnya.

Dengan menggandeng berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan komunitas lokal, Syafira aktif mengadakan berbagai acara yang mempromosikan keindahan laut dan kebudayaan maritim Sumatera Selatan.

Kategori :