DPRD OKI Akan Bahas Upayah Pembangunan Jembatan Roboh Simpang Tiga Tulung Selapan

Senin 25-03-2024,13:27 WIB
Reporter : Novan wijaya
Editor : Abidin Riwanto

OKI,PALTV.CO.ID- Menanggapi ambruknya jembatan penghubung di Desa Simpang Tiga Kecamatan Tulung Selapan, dalam waktu dekat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) OKI akan bahas dalam rapat anggaran.

Ketua DPRD OKI, Abdiyanto SH MH mengatakan, sudah mengetahui ambruknya jembatan yang terjadi pada Rabu (20/3) lalu.

" Saya sudah mengetahui soal itu dan akan segera dibahas bersama agar jembatan bisa segera diperbaiki," terangnya senin (25/3).

Seperti diketahui kata Abdiyanto jembatan ini berada di wilayah perairan yang memang jadi perhatian. Karena bisa mengganggu transportasi sungai yang berada di lokasi jembatan ambruk.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Gandeng Universitas Sriwijaya Beri Pemahaman Hukum Kepada Warga Binaan

"Nanti kita sampaikan ke eksekutif saat rapat anggaran terkait langkah konkrit membangun kembali jembatan besi yang menjadi akses penghubunh Tulung selapan dan Cengal tersebut". kata Abdiyanto.


Ketua DPRD OKI, Abdiyanto SH MH-foto/Novan Wijaya-PALTV

Jauh sebelumnya pernah ada akses jalan penghubung antar kecamatan yang bisa dilalui oleh kendaraan roda empat, namun karena tidak ada peningkatan jalan sejak 10 tahun akses jalan tersebut terputus, sehingga bisa dilalui lagi oleh kendaraan roda empat.

"Dulu sudah ada akses jalan berhubung tidak ada peningkatan jadi terputus. Saat musim hujan tak bisa dilalui karena karam jika musim kemarau hanya kendaraan roda dua saja yang bisa melintasinya".tandasnya.(*)

Kategori :