PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Teknologi AI di Indonesia perlahan mulai semakin berkembang dan semakin banyak dimanfaatkan dalam membantu pekerjaan manusia.
Salah satu teknologi AI yang telah banyak penerapannya dan mempunyai potensi besar untuk terus berkembang yakni teknologi Text-to-Speech.
Pada umumnya Text-to-Speech digunakan untuk menciptakan suara secara dinamis dan otomatis sesuai dengan kebutuhan.
Text-to-Speech merupakan suatu teknologi yang dapat memungkinkan mesin untuk mengubah teks menjadi suara yang dapat didengar oleh manusia.
BACA JUGA:Spakbor Sepeda Motor! Jangan Dianggap Remeh, Ini Fungsi dan Cara Perawatannya
Text-to-Speech menggunakan algoritma dan model bahasa dalam memproses teks untuk menghasilkan suara yang dapat meniru suara manusia.
Teknologi Text-to-Speech sering digunakan pada berbagai situasi seperti dalam sistem navigasi, telepon, dan aplikasi mobile.
Text-to-Speech juga bahkan dapat membantu bagi individu yang mempunyai masalah penglihatan atau kendala membaca dengan cara membacakan teks untuk mereka dengan memanfaatkan teknologi Text-to-Speech.
Text-to-Speech mempunyai berbagai manfaat, termasuk dapat membantu pengguna dalam menghemat waktu dan mempermudah memperoleh akses informasi.
Apa Teknologi AI yang Dapat Mengubah Teks Menjadi Suara? Inilah Teknologi Text-to-Speech dan Cara Kerjanya!-freepik-freepik
Teknologi Text-to-Speech ini sendiri bahkan mempunyai berbagai fungsi yang dapat dimanfaatkan dalam kehidupan.
Text-to-Speech dapat membaca teks yang diterima dan mengubahnya menjadi suara, Text-to-Speech juga dapat membantu individu yang mempunyai masalah penglihatan atau membaca untuk mengakses informasi melalui suara.
Teknologi Text-to-Speech juga dapat membantu meningkatkan aksesibilitas bagi materi pembelajaran dan memfasilitasi pembelajaran bagi individu yang membutuhkan bantuan visual.
Text-to-Speech mempunyai potensi untuk mempermudah dan mempercepat pekerjaan harian dan memfasilitasi interaksi yang lebih baik antara pengguna dan mesin.