Positif! Garuda Muda U 17 Gagal Ke 16 Besar Piala Dunia U 17

Minggu 19-11-2023,14:43 WIB
Reporter : Firman Hidayat
Editor : Abidin Riwanto

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Perjuangan Arkhan Kaka cs dalam ajang gelaran piala Dunia u 17 di Indonesia, dipastikan gagal melangkah ke babak selanjutnya yaitu 16 besar. 

Hal ini disebabkan timnas Indonesia U 17 yang hanya meraih 2 poin, dari 3 laga yang dijalani menempati peringkat 3 di grup A. 

Serta berdasarkan peringkat 3 terbaik di masing-masing grup, garuda muda hanya menempati rangking ke 6 dibawah timnas Burkino Faso. 

Sebelumnya, timnas Indonesia u 17 masih memiliki peluang untuk lolos ke 16 besar. Sambil menanti keajaiban dari timnas Meksiko yang berlaga di grup F, takluk dari New Zealand. 

BACA JUGA:Taylor Swift Menunda Konser di Rio de Janeiro Pasca Kematian Penggemar

Namun sayangnya dalam pertandingan yang berlangsung di stadion Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat. Pada sabtu sore (18/11/2023), sombrero muda julukan dari timnas Meksiko berhasil unggul dengan skor telak 4-0 dari New Zealand. 

Dengan hasil tersebut, timnas Meksiko menduduki peringkat 2 grup F dibawah Jerman, sedangkan di peringkat 3 diduduki oleh timnas Venezuela. 

Timnas Venusuela sendiri, akhirnya menjadi salah satu tim peringkat 3 terbaik, bersama Iran, Jepang dan Uzbekistan dan berhak lolos ke babak 16 Besar, piala Dunia U 17 di Indonesia. 

Selain Indonesia, Burkino Faso menjadi salah satu tim peringkat ke 3 yang gagal lolos ke babak selanjutnya.

Padahal dalam pertandingan terakhir di grup E, Burkino Faso yang dilatih oleh mantan pemain Persib Bandung Brahima Traore berhasil unggul atas timnas dari negeri ginseng yaitu Korea Selatan dengan skor tipis 2-1.

BACA JUGA:WOW! Lebih Murah Dari HP China, TVS Neo XR Motor Baru dengan Harga Sangat Terjangkau

Kegagalan timnas Indonesia Ke babak 16 besar piala Dunia u 17,tentunya mengecewakan banyak pendukung Indonesia. Namun kegagalan ini bisa menjadi pelajaran bagi Arkhan Kaka cs, untuk bisa berprestasi kedepan lebih baik lagi.(*)

Kategori :