Hero Tank MLBB yang Cocok Menjadi Jungler Season 28

Minggu 26-03-2023,00:42 WIB
Reporter : Niko Ingrit Kurniawan
Editor : Devi Setiawan

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Meta dalam Mobile Legends Bang Bang selalu mengalami perubahan setiap updatenya. Meta terbaru yang muncul baru-baru ini adalah meta Jungler Tank yang hadir sesuai dengan update terbaru mengenai emblem jungle yang dibuff Moonton.

Meta Jungler Tank lebih sering dipakai pada meta sekarang. Pasalnya dibandingkan dengan Hyper Assassin, Jungler Tank memiliki durabilitas yang tinggi dan lebih cepat dalam melakukan farming di meta sekarang. Dengan durabilitas yang tinggi akan membuat Jungler Tank susah dibunuh dan lebih cepat dalam melakukan farming.

Nah, menurut pengalaman saya terdapat beberapa tank yang cocok digunakan sebagai Jungler dalam Mobile Legends ketimbang dijadikan roam. Hero tank apakah itu? Simak artikel berikut ini.

Fredrinn

BACA JUGA:Gandeng Weird Genius dan Tiga Penyanyi Cantik Indonesia, FIFA Resmi Luncurkan Lagu Piala Dunia U-20 2023

BACA JUGA:Pemkot Medan Targetkan Revitalisasi 4 Sarana Olahraga

Hero dengan role Tank-Fighter satu ini sangat cocok untuk menjadi seorang Jungler. Pasalnya, selain darah yang tebal, hero Fredrinn ini juga memiliki Lifestyle serta efek Crowd Control yang banyak.

Skill-skill dari hero Fredrinn ini dapat membuat musuh kesulitan. Skill yang banyak efek CC dan ultimatenya yang sakit ini membuat hero ini sering dipick untuk dijadikan Jungler dalam tim. Sebagai catatan, saat menggunakan hero ini sebagai Jungler jangan takut untuk menginvasi jungle musuh pada saat early game.

Akai

Akai menjadi hero tank yang menjadi pilihan sebagai Jungler selanjutnya. Akai sering menjadi primadona untuk digunakan sebagai Jungler. Bahkan sekarang banyak yang menggunakan hero ini sebagai Jungler ketimbang roam karena damagenya yang besar serta skill ultimatenya yang menguntungkan pada saat perebutan turtle dan lord.

BACA JUGA:5 Manfaat Gambir yang Mampu Mengatasi Masalah Kecantikan Wajah

BACA JUGA:Tips Memilih Alpukat Matang yang Benar

Barats

Hero berikutnya yang cocok dijadikan Jungler adalah Barats. Hero satu ini lebih cocok dijadikan Jungler ketimbang mengisi roam ataupun Exp Lane.

Meta Barats Jungler sangat OP pada masanya. Selain darah yang tinggi, damage yang dimilikinya juga sangat tinggi dan sangat cocok untuk bermain secara barbar pada early game.

Kategori :