Selamat Tinggal Laptop? Samsung Tab S11 Ultra: Monster Layar 14,6 Inci Bertenaga AI!
Samsung Galaxy Tab S11 Ultra 5G ini telah memicu pertanyaan apakah tablet ini benar-benar bisa menjadi pengganti laptop yang ideal.--youtube@dkidmedia
BACA JUGA:Opsen PKB dan BBNKB Ditargetkan Sumbang PAD Palembang Rp474 Miliar
Selain itu, book cover resmi yang tipis dilaporkan tidak lagi memiliki trackpad (bantalan sentuh), yang merupakan kekurangan besar bagi pengguna yang ingin menjadikannya sebagai pengganti laptop seutuhnya.
"Menurut saya ini sudah cukup tipis dan pas ya. Kalau untuk tablet sih memang tidak bisa super tipis kayak di smartphone.
Karena kita butuh bezelnya saat memegang tablet ini," ujar seorang pengulas teknologi, menyoroti aspek ketebalan dan desain ergonomisnya.
Namun, ia juga menambahkan bahwa dukungan aksesori tambahan berupa S Pen dan Keyboard cover akan sangat membantu mengubah tablet ini menjadi alat kerja yang mumpuni.
BACA JUGA:Mobil Tangki Solar Terbakar di Area Perkebunan Karet, Terdengar Empat Kali Ledakan
BACA JUGA:Performa Galaxy Tab A11 Diotaki Snapdragon: Tablet Andal untuk Belajar dan Hiburan
Fitur Galaxy AI dan Konektivitas Menjadi Andalan
Tablet flagship ini juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur AI canggih dari Galaxy AI, seperti Circle to Search dan Scroll and Translate, yang memungkinkan terjemahan teks secara real-time saat pengguna menggulir halaman.
Dari sisi konektivitas, meskipun varian yang masuk ke Indonesia saat ini hanya memiliki penyimpanan 256 GB, perangkat ini sudah mendukung kartu SIM fisik sekaligus eSIM, serta slot Micro SD tambahan.
Untuk kebutuhan konferensi video, kamera depan tunggal beresolusi 4K 30 frame per second (fps) yang diuji memberikan kualitas gambar yang baik dan sudut pandang yang lebar.

Tablet ultra-besar ini hadir dengan konektivitas 5G dan telah menyertakan S Pen --youtube@dkidmedia
Kamera belakang ganda (13MP Main dan Ultra Wide) juga dinilai cukup memadai untuk kebutuhan dasar seperti memindai dokumen, tetapi kualitas rekam video 4K 30 fps-nya tidak disarankan untuk aktivitas vlogging atau videografi serius karena rentan shaky.
BACA JUGA:Performa Galaxy Tab A11 Diotaki Snapdragon: Tablet Andal untuk Belajar dan Hiburan
BACA JUGA:Mengenal Kualitas Audio pada Samsung Galaxy Tab A11
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: berbagai sumber


