Xiaomi EV Catat Penjualan 28.000 Unit pada April 2025, SU7 Masih Jadi Primadona

Xiaomi EV Catat Penjualan 28.000 Unit pada April 2025, SU7 Masih Jadi Primadona --ilustrasi pribadi
PALTV.CO.ID - Xiaomi, yang selama ini dikenal sebagai produsen perangkat teknologi konsumen seperti ponsel pintar dan perangkat rumah tangga berbasis internet, kini secara serius menancapkan kuku di sektor otomotif.
Perusahaan asal Tiongkok ini mencatatkan pencapaian penting dengan mendistribusikan lebih dari 28.000 unit mobil listrik pada April 2025.
Meski sedikit menurun dibandingkan bulan sebelumnya, tren tersebut tetap menunjukkan kekuatan Xiaomi dalam mempertahankan konsistensi performa penjualan di industri kendaraan listrik yang sangat kompetitif.
Mobil listrik pertama Xiaomi yakni SU7 menjadi ujung tombak strategi bisnis mereka di sektor ini.
BACA JUGA:Debut Birawa Electric Military Jeep oleh MAB di PEVS 2025, Ini Spesifikasinya
BACA JUGA:iPhone 17 Bakal Muncul Lebih Tipis, tapi RAM Masih Segitu-Gitu Aja
Diluncurkan pada akhir Maret 2024, SU7 langsung menarik perhatian pasar berkat kombinasi antara desain futuristik, teknologi canggih, dan harga yang relatif terjangkau.
Hanya dalam waktu satu tahun lebih sedikit, mobil ini telah mencetak penjualan bulanan yang konsisten di atas angka 20.000 unit selama tujuh bulan berturut-turut.
Hal ini membuktikan bahwa Xiaomi bukan sekadar ‘pemain coba-coba’ di industri otomotif, melainkan serius membangun masa depan sebagai produsen kendaraan listrik berskala global.
Mobil listrik pertama Xiaomi yakni SU7 menjadi ujung tombak strategi bisnis --ilustrasi pribadi
Keunggulan SU7 terletak pada kemampuan Xiaomi dalam mengintegrasikan mobil ini ke dalam ekosistem digital mereka.
BACA JUGA:Waspadai Jenis-Jenis Cyber Crime: Ancaman Digital di Era Modern
BACA JUGA:Kloter Pertama Embarkasi Palembang Diberangkatkan, 366 Jemaah dan 4 Petugas Haji Menuju Tanah Suci
Mobil tidak hanya menjadi alat transportasi, tetapi juga bagian dari gaya hidup modern berbasis teknologi pintar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber