Holiday Angkasa Wisata Berangkatkan 145 Jamaah Umroh dari Bandara SMB II

Holiday Angkasa Wisata Berangkatkan 145 Jamaah Umroh dari Bandara SMB II

Sebanyak 145 jemaah umroh Group Citilink diberangkatkan dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) Palembang pada Rabu pagi, 6 November 2024.--Sumber Foto: Dokument Paltv

Dalam ceramah singkatnya, Ustadz Suparman mengingatkan jemaah tentang hal-hal yang perlu

diperhatikan dalam menjalankan ibadah umroh, seperti tata cara yang sah dan wajib, serta pantang larang yang harus dipatuhi agar ibadah umroh dapat dilaksanakan dengan sempurna.


Sebanyak 145 jemaah umroh Group Citilink diberangkatkan dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) Palembang pada Rabu pagi, 6 November 2024.--Sumber Foto: Dokument Paltv

“Pemahaman tentang rukun umroh, syarat sah umroh, serta pantang larang sangat penting agar ibadah kita diterima dengan baik.

Semoga jemaah dapat melaksanakan semua rangkaian ibadah dengan penuh khusyuk dan mendapat berkah dari Allah SWT,” ujar Ustadz Suparman.

Harapan dari Tour Leader

Sementara itu, salah satu tour leader, HJ. Asiana Affan, S.H, yang turut mendampingi jemaah, juga menyampaikan harapan agar semua jemaah yang berangkat dalam keadaan sehat dan dapat kembali ke tanah air dengan selamat.

“Saya berharap agar seluruh jemaah yang berangkat dapat menjalani ibadah dengan lancar dan kembali dalam keadaan sehat serta lengkap.

Kami sebagai tour leader akan selalu memastikan hubungan yang baik dengan jemaah agar tugas yang diberikan oleh CEO kami, Holiday Angkasa Wisata, dapat terlaksana dengan baik,” ungkap HJ. Asiana Affan.

Keberangkatan jemaah umroh ini menjadi salah satu program rutin Holiday Angkasa Wisata dalam memberangkatkan calon jemaah umroh dengan pelayanan yang profesional dan terorganisir dengan baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: