Video: LRT Sumsel Akan Terintegrasi dengan Angkutan Online

Video: LRT Sumsel Akan Terintegrasi dengan Angkutan Online

LRT Sumsel Akan Terintegrasi dengan Angkutan Online.-Tangkapan layar youtube.com/Redaksi paltv-paltv.co.id

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Setelah tiga angkutan umum Light Rail Transit (LRT), Bus Rapid Transit (BRT) dan angkutan Kota Terintegrasi (AKT), kini LRT Sumsel kembali meningkatkan pelanyanan dengan berkoordinasi dengan aplikator angkutan online dan driver ojek online.

Untuk saat ini, LRT Sumsel masih fokus meningkatkan pelayanan feeder LRT, yang saat ini mulai beroperasi di beberapa wilayah di Kota Palembang.

Namun, hasil kajian Petugas LRT Sumsel bersama Universitas Sriwijiya (UNSRI), LRT Sumsel masih membutuhkan tujuh belas koridor. Sedangkan saat ini hanya tujuh kooridor yang melayani, masih membutuhkan sepuluh koridor LRT.

Kepala Balai Pengelola Kereta Api Ringat Sumatera Selatan, Dedik Tri Istiantara mengungkapkan, LRT Sumsel membutuhkan dukungan dari stakeholder pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, untuk menambah kooridor LRT, sehingga pelayanan masyarakat khusus feeder LRT bisa ditingkatkan.

BACA JUGA:Video: Ngeri! Anak Sekolah Nekat Menumpang di Atas Atap Angdes

BACA JUGA:Viral Anak di Bawah Umur Disekap di Toilet SPBU, Hanya Gara-gara Ini

“Kita akan berkolaborasi dengan seluruh transportasi yang ada di Kota Palembang. Jadi tidak hanya terbatas dengan feeder tapi juga angkutan konvensional. Kemudian angkutan online kita akan mencoba mengintegrasikan dengan seluruh, kita akan berkoordinasi dengan aplikator,” jelas Dedik.


Feeder melayani penumpang LRT Sumsel.-Tangkapan layar youtube.com/Redaksi paltv-paltv.co.id

Selain itu, LRT Sumsel di tahun 2023 ini mengeluarkan inovasi yang ramah lingkungan dan terobosan untuk mengurangi sampah, sehingga mengajak masyarakat pengguna LRT bertransaksi secara non tunai dengan Kartu KRISS yang bisa dipakai sejak kartu diaktivasi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv.co.id