Tekan Inflasi, Pemprov Sumsel Gelontorkan Rp2,5 M Bantu UMKM

Tekan Inflasi, Pemprov Sumsel Gelontorkan Rp2,5 M Bantu UMKM

Penyerahan bantuan sarana perdagangan bagi UMKM Kabupaten/Kota, Senin (12/6/2023).-Sandy Pratama-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Guna menekan laju inflasi, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menyalurkan sebanyak 1.202 unit bantuan sarana perdagangan bagi UMKM di 17 Kabupaten Kota Se-Sumsel, pada Senin pagi 12 Juni 2023.

Sebanyak 1.202 unit bantuan sarana perdagangan yang disalurkan sendiri berasal dari Dana Insentif Daerah (DID) sebesar Rp2,5 miliar, yang diterima Pemprov Sumsel dari Kementerian Keuangan RI, setelah menjadi salah satu Provinsi di Indonesia yang dianggap berhasil mengendalikan inflasi.

Sementara untuk rincian alokasi bantuan perdagangan sendiri yakni 10 persen diberikan kepada UMKM laki-laki, 75 persen UMKM perempuan, dan 15 persen UMKM disabilitas, yang ditargetkan dapat selesai disalurkan paling lambat hingga akhir bulan Juni 2023.

“Dua setengah ya, tadi jumlahnya 1.202 ya. Bantuan ini sama seperti sebelumnya dari dana insentif. Untuk tahun depan, kalau kita memperoleh insentif lagi, kita atur lagi penyaluran bantuan,” jelas Kepala Dinas Perdagangan Sumsel, Ahmad Rizali.

BACA JUGA:Ratusan Koper Jemaah Calon Haji Muara Enim Diberi Tanda

BACA JUGA:Bahlil: IKN 100 Persen Berjalan Kecuali Penggantinya Jokowi Tidak Sejalan


Dinas Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan menyalurkan sarana perdagangan untuk UMKM Kabupaten/Kota, Senin (12/6/2023).-Sandy Pratama-PALTV

Sementara itu, Sekda Sumsel Supriono mengatakan, penyaluran bantuan ini bertujuan untuk menekan inflasi di Kabupaten Kota.

Untuk sarana perdagangan yang disalurkan sendiri terdiri dari beberapa item yang sebelumnya sudah diusulkan pihak Pemerintah Kabupaten Kota, guna meningkatkan pertumbuhan perekonomian agar inflasi dapat kembali ditekan.


1.202 unit bantuan sarana perdagangan bagi UMKM disalurkan ke 17 Kabupaten/Kota di Sumsel, Senin (12/6/2023).-Sandy Pratama-PALTV

“Bantuan untuk mansyarakat pelaku UMKM dalam rangka peningkatan kinerja perekonomian yang ujungnya untuk menekan inflasi di Kabupaten Kota, agar tingkat perekonomiannya menjadi baik. Tadi ada beberapa item, yang sudah diusulkan pemerintah Kabupaten Kota dan diakomodir oleh Pemprov melalui Dinas Perdagangan,” tutup Sekda Sumsel Supriono.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv