10 Tips Mengganti Pelek Mobil, Jangan Asal Lagi!

10 Tips Mengganti Pelek Mobil, Jangan Asal Lagi!

10 Tips Mengganti Pelek Mobil, Jangan Asal Lagi!-- Freepik.com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Mengganti pelek mobil sering dilakukan oleh pemilik kendaraan dengan harapan meningkatkan performa mobil mereka. Namun, penggantian pelek yang tidak tepat dapat mempengaruhi kenyamanan dan keamanan berkendara. Berikut ini beberapa tips penting yang perlu diperhatikan saat mengganti pelek mobil.

Pelek merupakan komponen krusial pada mobil yang berbentuk lingkaran dan terbuat dari logam, terletak di bagian tengah roda. Fungsi utamanya adalah menahan beban vertikal dan lateral, serta menopang sistem pengereman mobil. Oleh karena itu, pemilihan dan penggantian pelek harus dilakukan dengan hati-hati.

 1. Ketahui Material Pelek

Pertama-tama, penting untuk mengetahui material dari pelek yang akan digunakan sebagai pengganti. Saat ini, banyak pelek terbuat dari material ringan seperti baja billet, magnesium, atau paduan logam lainnya.

BACA JUGA:Kreasi Menarik Bolu Santan Labu Kuning dengan Topping Cokelat dan Keju

Pelek dengan bahan ringan memiliki keunggulan dalam mengurangi bobot mobil tanpa mengorbankan kekuatan dan daya tahan. Selain itu, penggunaan pelek ringan juga dapat meningkatkan efisiensi mesin mobil.

 2. Pilih Desain dan Model yang Sesuai

Desain dan model pelek harus disesuaikan dengan kebutuhan mobil. Terdapat berbagai desain pelek yang bisa dipilih, mulai dari off-road, luxury, hingga touring. Pelek model satu bagian biasanya lebih tahan lama dan kuat, namun memiliki bobot yang lebih berat. Sementara itu, pelek model tiga bagian menawarkan fleksibilitas karena jika salah satu bagiannya rusak, dapat diganti tanpa harus mengganti seluruh pelek.

3. Pertimbangkan Risiko Penggantian Ukuran

BACA JUGA:Electronic Word of Mouth (eWOM) Dapat menentukan Minat Penonton Sepak Bola

Mengganti pelek dengan diameter yang lebih besar dapat mempengaruhi kenyamanan berkendara. Pelek yang lebih besar memerlukan ban dengan aspek rasio yang lebih kecil, yang dapat mengurangi kemampuan ban dalam menyerap guncangan. Hal ini juga dapat memperpendek usia kaki-kaki mobil, sehingga pemilihan ukuran pelek harus diperhitungkan dengan matang.

 4. Perhatikan Titik Tumpu Mobil

Pemasangan pelek yang lebih besar dapat mengubah titik tumpu roda mobil. Penggunaan pelek dengan offset yang berbeda dari standar pabrik dapat menyebabkan pelek bergesekan dengan komponen lain pada mobil, mengurangi kenyamanan dan keamanan berkendara.

 5. Ukuran Pelek yang Dianjurkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber