5 Ribu Lebih Formasi CPNS Palembang Disetujui Pemerintah Pusat

5 Ribu Lebih Formasi CPNS Palembang Disetujui Pemerintah Pusat

5 Ribu Lebih Formasi CPNS Palembang Disetujui Pemerintah Pusat-Foto/Sandy Pratama-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID– Terkait rencana pelaksanaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 di lingkungan Pemerintah Kota PALEMBANG.

Pihak Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) kota Palembang, memastikan jika pemerintah pusat sudah menyetujui 5 ribu lebih formasi untuk kota Palembang, yang didominasi formasi guru.

Kepala BKPSDM kota Palembang, Muhammad Yanurpan Yani mengatakan, jika pada tahun 2024 ini pelaksanaan CPNS dan CPPPK akan kembali dilaksanakan. Namun, untuk jadwal pelaksanaannya belum diterima dari Pemerintah pusat.

Pada pelaksanaan CPNS dan CPPPK tahun 2024 ini, Pemerintah kota Palembang sebelumnya sudah mengajukan sebanyak 6.212 formasi, dan sudah disetujui pemerintah pusat sebanyak 5.995 formasi, dengan sebanyak  1.258 formasi untuk guru PPPK.

BACA JUGA:Sebentar Lagi Hari Raya Idul Adha, Berikut Tips Memilih Hewan Kurban Terbaik Sesuai Syariat Islam,

“kita mengakomodir petunjuk dari OPD, namun petunjuk teknis pelaksanaannya belum turun. Yang pasti dari formasi CPNS dan CPPPK yang kita ajukan sebanyak 6.212 itu, sudah disetujui 5.995. Jadi guru lebih banyak lagi, 1.258.” Ungkap Yanurpan Yani.


Kepala BKPSDM kota Palembang, Muhammad Yanurpan Yani -Foto/Sandy Pratama-PALTV

Ditambahkan Yanurpan, pada bulan Juni ini akan dilakukan rapat lanjutan untuk pelaksanaan CPNS dan CPPPK. 

“kalau kapan dimulai, kita tunggu petunjuk teknis. Tapi kalau formasi dan lainnya sudah selesai semua.” Tutupnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: