Bukit Sejuk Persaudaraan Kanonang: Wadah Damai antar Umat Beragama

Bukit Sejuk Persaudaraan Kanonang: Wadah Damai antar Umat Beragama

Bukit Sejuk Persaudaraan Kanonang: Wadah Damai antar Umat Beragama--Gambar : Instagram/novisagita_triyanti

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Menjejakkan kaki di tanah Sulawesi Utara, khususnya di Kecamatan Kawangkoan Barat Kabupaten Minahasa, kamu akan disambut oleh sebuah peradaban religi yang memukau.

Di sinilah terletak Bukit Kasih Kanonang, destinasi yang tak hanya memikat mata, tetapi juga menyentuh jiwa sebagai simbol kerukunan umat beragama dan perdamaian.

Bagi para pelancong yang mengunjungi wilayah Sulawesi Utara, tak lengkap rasanya jika tidak menyempatkan diri untuk berwisata religi ke Bukit Kasih Kanonang. Terletak di Provinsi Sulawesi Utara, Bukit Kasih adalah destinasi yang seringkali menjadi pilihan bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.

Lokasi Bukit Kasih Kanonang tidaklah sulit untuk ditemukan. Terletak di Desa Kanonang, Kabupaten Minahasa, Bukit Kasih berjarak sekitar 50 km di sebelah selatan Kota Manado. Secara administratif, tempat ini berada di Jl. Kawangkoan-Kanonang, Kanonang Empat, Kecamatan Kawangkoan Barat, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara.

BACA JUGA:Pengalaman Mendebarkan di Puncak Merapi, Eksplorasi Gunung Berapi Terbesar di Jawa Tengah


pilihan bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.--Gambar : Instagram/novisagita_triyanti

Perjalanan menuju Bukit Kasih Kanonang dapat dimulai dari Kota Manado. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan umum menuju Kota Tomohon. Perjalanan dari Manado ke Tomohon akan memakan waktu sekitar 1 jam. Setelah tiba di Kota Tomohon, perjalanan dilanjutkan menuju Desa Kanonang di Kabupaten Minahasa, yang biasanya hanya memakan waktu sekitar 30 menit.

Namun, petualangan belum berakhir begitu sampai di Desa Kanonang. Para pengunjung masih harus menaiki beberapa anak tangga untuk mencapai puncak Bukit Kasih. Di sepanjang jalur anak tangga, kamu akan disuguhi pemandangan kolam belerang yang menyejukkan di sisi kanan dan kiri.

Tak hanya itu, di puncak Bukit Kasih, pengunjung akan disuguhi panorama alam yang memukau. Dari sini, kamu dapat menikmati keindahan alam sekitar yang masih asri dan hijau. Terutama jika kamu datang di pagi hari, dedaunan yang masih basah oleh embun serta kicauan burung akan menyambut dengan hangatnya.

Biaya masuk ke Bukit Kasih tergolong sangat terjangkau, hanya sebesar Rp 10.000,- saja, sudah termasuk tiket masuk dan biaya parkir kendaraan. Namun, keindahan alam dan suasana kerukunan yang ditawarkan oleh Bukit Kasih jauh lebih berharga daripada biaya yang harus dikeluarkan.

BACA JUGA: 4 Sup Sayur Khas Afrika yang Paling Populer

Salah satu hal yang membuat Bukit Kasih begitu istimewa adalah adanya lima tempat ibadah yang mewakili lima agama besar di Indonesia. Di puncak Bukit Kasih, terdapat sebuah masjid, kuil Hindu, gereja Katolik, gereja Kristen, dan sebuah vihara.

Konon, Bukit Kasih dibangun pada tahun 2002 sebagai tempat yang diperuntukkan bagi semua penganut agama untuk beribadah, bermeditasi, dan berkumpul dalam harmoni.

Masyarakat setempat menyebutnya dengan sebutan "Torang Samua Ba’saudara", yang artinya 'kita semua adalah saudara'. Hal ini mencerminkan semangat kerukunan dan persatuan antar umat beragama yang menjadi ciri khas masyarakat Sulawesi Utara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber