Anggap Penting, Presiden Joko Widodo Buka Muktamar XX IMM 2024 di Palembang

Anggap Penting, Presiden Joko Widodo Buka Muktamar XX IMM 2024 di Palembang

Presiden Joko Widodo hadiri dan buka Muktamar XX IMM 2024 di Palembang, Jum’at (1/3/2024).-Ekky Saputra-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Muktamar XX Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) merupakan musyawarah tertinggi yang dilaksanakan di Kota Palembang, dari tanggal 1 hingga 3 Maret 2024.

Muktamar XX IMM 2024 bertempat di Wisma Atlet Jakabaring Sport City Palembang ini, dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) yang sekaligus membuka secara resmi Muktamar XX IMM pada hari Jum’at, 1 Maret 2024.

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa dirinya sengaja hadir dalam kegiatan Muktamar XX IMM. Menurut Jokowi, IMM merupakan organisasi yang sangat penting.

“Kenapa saya capek-capek datang ke Palembang ini? Karena IMM itu adalah organisasi penting, maka saya putuskan saya datang," kata Presiden Joko Widodo.

BACA JUGA:Muktamar XX IMM di Palembang, Musyawarah Nasional Melahirkan Ketua Umum dan Formatur Periode 2024-2026


Presiden Joko Widodo sengaja hadir pada Muktamar XX IMM di Palembang karena menganggap IMM penting, Jum’at (1/3/2024).-Ekky Saputra-PALTV

Selain itu, Presiden Jokowi memberikan apresiasi atas peran aktif dari seluruh kader IMM yang turut serta mengawal dan berkontribusi dalam penyelenggaraan Pemilu 2024, dengan 56 persen suara didominasi oleh Generasi Milenial dan Generasi Z.

“Kemudian saya apresiasi peran aktif kader IMM dalam menjalankan agenda kebangsaan. Kegiatan Pemilu kemarin yang pemilihnya didominasi oleh generaai muda, kurang lebih 56 persen dari Generasi Milenial dan Generasi Z,” tambah Presiden Joko Widodo.

Sementara, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IMM, Abdul Musawir Yahya mengatakan, setelah dibuka secara resmi oleh Presiden Jokowi, berikutnya akan dilanjutkan dengan Sidang Pleno.

Kemudian Laporan Pertanggungjawaban DPP IMM selama masa jabatan terhadap Program Kerja yang dilakukan, dan ditutup dengan pemilihan Ketua Umum.

BACA JUGA:Jema’ah Mancanegara Ikuti Hari Pertama Haul dan Ziarah Kubro Ulama dan Auliya’ Palembang Darussalam 2024


Abdul Musawir Yahya, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IMM, Jum’at (1/3/2024).-Ekky Saputra-PALTV

"Setelah dibuka tadi, besok akan dilanjutkan Sidang Pleno. Pleno itu pengesahan Komisi yang sudah ditetapkan di kanwil, selanjutnya laporan pertanggungjawaban DPP IMM ke seluruh peserta Muktamar, kemudian pemilihan Ketua Umum," ujar Abdul Musawir Yahya.

Abdul Musawir Yahya berharap dengan Ketua Umum DPP IMM yang terpilih nantinya, berdasarkan hasil rekomendasi Muktamar XX dapat menghasilkan Ketua IMM yang memiliki gagasan-gagasan baik, sehingga dapat membawa Indonesia menjadi negara yang berdaulat seutuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv