Pohon Kapuk Ratusan Tahun Tumbang Dihajar Hujan Badai, Timpa 2 Rumah dan 3 Orang Terluka

Pohon Kapuk Ratusan Tahun Tumbang Dihajar Hujan Badai, Timpa 2 Rumah dan 3 Orang Terluka

Hujan badai pada Kamis dini hari, 6 April 2023, membuat sebuah pohon kapuk tua tumbang dan menimpa dua rumah warga di Kelurahan Tangga Takat, Palembang.-Heru Wahyudi-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Kondisi rumah warga bernama Suhadi  di Jalan KH Azhari Lorong Nurul Huda Kelurahan Tangga Takat Kecamatan Seberang Ulu II Kota Palembang, mengalami kerusakan parah akibat tertimpa pohon tumbang pada Kamis dini hari, 6 April 2023.

Selain rumah Suhadi, pohon kapuk yang berusia ratusan tahun tersebut juga menimpa rumah milik Jon Kenedi, yang mengakibatkan anak, menantu dan cucunya mengalami luka-luka.

Jon Kenedi mengatakan, kejadian bermula pada saat hujan disertai angin kencang lalu terdengar suara dentuman. Jon mengira suara dentuman itu merupakan suara petir. Namun, tak berselang lama menantunya berteriak meminta tolong. Jon melihat muka menantunya sudah dipenuhi darah.

"Saat itu hujan angin dan terdengar suara dentuman keras yang disangka suara petir. Tak tahunya menantu saya beteriak meminta tolong, ketika dilihat sudah berlumuran darah karena tertimpa reruntuhan," ujar Jon Kenedi.

BACA JUGA:Angin ‘Puyuh’ beraksi lagi, 10 Rumah Warga di Musi Banyuasin Hancur

BACA JUGA:Bocoran Skin MLBB Terbaru, Skin Exorcist Fase 2 Segera Dirilis Moonton!


Kondisi dalam rumah warga yang tertimpa pohon kapuk tumbang akibat hujan badai pada Kamis dini hari, 6 April 2023.-Heru Wahyudi-PALTV

Jon menambahkan, setelah itu menantu dan cucunya langsung dibawa ke Rumah Sakit Pelabuhan untuk dilakukan perawatan lebih lanjut.

"Setelah menantu dan anak cucu saya angkat ke depan kamar, saya langsung memanggil Pak RT dan membawa keluarga saya ke Rumah Sakit Pelabuhan untuk dirawat dan mengalami enam luka jahitan  di kepala," tambah Jon Kenedi sambil matanya menerawang peristiwa yang belum lama terjadi.

Di tempat terpisah, Suhadi tak henti-hentinya memanjatkan rasa syukur dan mengucap allhamdulillah. Suhadi bersyukur keluarganya tidak ada yang mengalami luka-luka akibat tumbangnya pohon tersebut. Namun karena pohon ini, rumahnya jadi rusak parah dan dirinya bersama keluarga terpaksa  mengontrak rumah lain untuk tinggal.

"Pohon kapuk yang berada di samping rumah saya itu roboh karena angin kencang dan hujan semalam sekitar jam 00.30 WIB, sehingga menimpa sebagian rumah dan untuk saat ini kami mengontrak (rumah)  tak jauh dari rumah," terang Suhadi.

BACA JUGA:5 Pemicu Nyeri Dada Bagian Kiri yang Perlu Anda Waspadai

BACA JUGA:Resmi Dipromosikan, Enzo Barrenechea Gantikan Posisi Pogba Jadi Gelandang Juventus?

Suhadi juga beharap kepada Pemerintah setempat agar dapat segera membantu dirinya dan korban lain yang tertimpa pohon roboh.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv