Tips Menurunkan Berat Badan Saat Bulan Ramadhan

Tips Menurunkan Berat Badan Saat Bulan Ramadhan

Tips Menurunkan Berat Badan Saat Bulan Ramadhan--Sejatq.com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Bulan puasa yang biasa dinanti-nantikan ialah Bulan suci Ramadhan. Bulan Ramadhan ini biasanya menjadi salah satu moment yang dinantikan oleh banyak orang, mulai dari berkumpulnya keluarga, mencicipi banyak makanan seperti takjil yang dijual di luaran, moment berbuka Bersama, dan tidak ketinggalan biasanya di bulan puasa ini banyak orang yang memanfaatkan waktu puasa untuk menurunkan berat badan.

Menurunkan berat badan pada saat puasa memang bisa membuat badan kalian tetap terjaga keidealannya. Akan tetapi, perlu kalian ingat bahwasannya kalian harus berhati-hati saar melaksanakan diet di bulan puasa ini. 

Diet di bulan puasa ini pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan diet yang dilakukan sehari-hari di luar bulan Ramadhan ini. Hal yang perlu kalian perhaatikan ialah kalian harus mengkonsumsi asupan protein yang tepat, karbohidrat kompleks, serta lemak pada saat berbuka puasa. Jika tidak terpenuhi, maka keinginan menurunkan berat badan hanya angan belaka.

Berikut beberapa tips yang tepat untuk membantu kalian menurunkan berat badan di bulan Ramadhan.

BACA JUGA:Tips Agar Kuat Berolahraga di Bulan Ramadhan

BACA JUGA:Jalani Hari Pertama Puasa dengan Tips Ini

Hindari Mengkonsumsi Produk Olahan

Junk food atau yang biasa kita kenal dengan istilah makanan siap saji merupakan makanan yang paling banyak disukai oleh semua orang, kalangan milenial khusunya. Hal ini dikarenakan cita rasa dari Junk Food ini memiliki rasa yang khas dan juga nikmat karena didalamnya memiliki kandungan pemanis buatan, lemak, sodium, dan MSG atau Monosodium Glutamat. Karena kandungan inila yang membuat kalian mudah lapar dan bisa menggagalkan diet kalian.

Menghindari Makanan Berminyak

Perlu kalian semua ketahui bahwasannya makanan berminyak memiliki lebih banyak kandungan lemak jenuh. Lemak jenuh ini tidak hanya dapat menaikkan berat badan, tetapi juga dapat menyebabkan kolestrol jahat yang nantinya akan meningkatkan resiko penyakit jantung dan diabetes.

Perbanyak Minum Air Putih

Pada saat bulan puasa kalian harus memastikan tubuh kalian terpenuhi asupan air putih setiap harinya. Takaran air putih setidaknya 8 gelas setiap hari dengan rumus 2-4-2 dimana 2 gelas saat sahur, 4 gelas saat berbuka, dan 2 gelas lagi sebelum tidur. Air putih dapat meningkatkan sistem metabolisme tubuh dimana jika metabolisme semakin cepat, maka akan semakin banyak kalori terbakar.

Tidur yang Cukup

Memperhatikan kualitas tidur juga merupakan hal yang penting ketika kalian melakukan diet selama bulan Ramadhan. Apabila kalian kurang tidur, kadar hormon ghrelin dalam tubuh kalian akan meningkat yang nantinya meningkatkan nasfu makan. Dengan naiknya hormon tersebut dapat membuat kalian menjadi kalap dan mengkonsumsi makanan terlalu banyak saat berbuka puasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sehatq.com