Menjaga Keamanan Hari Natal Polrestabes Palembang Siagakan 808 Pesonel
Pengamanan Natal di Palembang Diperketat, Ratusan Polisi Disiagakan-Suryadi-PALTV

Kabag Ops Polrestabes Palembang, Kompol Musa Jedi Permana, menjelaskan bahwa pengamanan gereja akan dilakukan dengan memperhatikan karakteristik serta dinamika dari masing-masing gereja.-Suryadi-PALTV
Sebagai langkah antisipasi tambahan, kepolisian juga menyiapkan kantong-kantong parkir di sekitar lokasi gereja. Penyediaan kantong parkir ini diharapkan dapat mencegah terjadinya kepadatan lalu lintas dan parkir liar yang berpotensi mengganggu kelancaran arus kendaraan.
Dengan pengaturan parkir yang baik, kenyamanan jemaat maupun pengguna jalan lainnya dapat tetap terjaga.
Kompol Musa Jedi Permana menambahkan bahwa seluruh personel yang bertugas telah dibekali dengan arahan dan pemahaman terkait tugas pengamanan Natal, termasuk pendekatan yang humanis kepada masyarakat.
Kehadiran aparat kepolisian diharapkan tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga menciptakan suasana yang kondusif dan penuh toleransi selama perayaan Natal berlangsung.
BACA JUGA:Bawa Anak Makin Tenang! SUV Nissan Ternyata Punya Sistem Keamanan Khusus
BACA JUGA:Upaya Selamatkan Aset Negara, KAI Divre III Terima E-Sertipikat Dari Badan BPN Ogan Ilir
Dengan kesiapan personel, koordinasi lintas sektor, serta penerapan SOP pengamanan yang ketat, pihak kepolisian optimistis seluruh rangkaian perayaan Natal di wilayah tersebut dapat berjalan dengan lancar, aman, dan damai, sehingga umat Kristiani dapat merayakan Natal dengan penuh sukacita dan ketenangan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: paltv.co.id
