Paltv Night Run

433 Jemaah Umroh Holiday Angkasa Wisata Laksanakan Ziarah Dalam Madinah,

433 Jemaah Umroh Holiday Angkasa Wisata Laksanakan Ziarah Dalam Madinah,

rombongan jemaah melakukan kunjungan ke sejumlah tempat bersejarah di sekitar Masjid Nabawi.--paltv

BACA JUGA:Jaksa Tuntut 4 Tahun 6 Bulan Penjara Plt Kadisperindag PALI, Ini Dugaan Perkaranya !!

BACA JUGA:Lurah 8 Ulu Tinjau Langsung Keluhan Warga Terkait Banjir di Lorong Tembesu, Ternyata Ini Masalahnya!

Di tempat ini, jemaah tidak hanya berdoa, tetapi juga diajak merenungi makna kesetiaan dan keteguhan iman yang dicontohkan oleh sahabat mulia tersebut.

Perjalanan kemudian berlanjut ke Taman Syakifah Bani Sa’idah, lokasi bersejarah di mana para sahabat Anshar dan Muhajirin bermusyawarah setelah wafatnya Rasulullah SAW untuk menentukan kepemimpinan umat.

Di taman inilah Abu Bakar Ash-Shiddiq dibai’at sebagai khalifah pertama, menandai dimulainya kepemimpinan Islam pasca-Rasulullah SAW.

Para jemaah tampak antusias mendengarkan penjelasan sejarah dari pembimbing, sembari mengabadikan momen di tempat yang menjadi saksi awal terbentuknya pemerintahan Islam itu.

Ziarah dalam Madinah diakhiri dengan kunjungan penuh haru ke Pemakaman Baqi, atau yang dikenal dengan Jannatul Baqi.

BACA JUGA:Efisiensi Baterai yang Lebih Cerdas di Samsung?Galaxy?Z?Fold7

BACA JUGA:Harga Galaxy Tab A11 di Indonesia Mulai 2 Jutaan, Tablet Terjangkau dengan Fitur Premium

Di tempat yang suci dan penuh makna ini dimakamkan lebih dari 10.000 sahabat Nabi, termasuk istri-istri Rasulullah SAW, putra-putri beliau, serta tokoh-tokoh penting dalam sejarah Islam.


para jemaah diajak untuk mengenal lebih dalam sejarah Islam dan perjuangan para sahabat Rasulullah SAW--paltv

Para jemaah tampak menundukkan kepala dengan khusyuk, memanjatkan doa untuk para sahabat dan keluarga Nabi yang telah berjuang menegakkan agama Allah.

Salah satu jemaah, Merna dari Palembang, mengaku terharu bisa berziarah ke tempat-tempat bersejarah tersebut.

“Rasanya seperti menyusuri langsung jejak perjuangan Rasulullah dan para sahabat. Kami merasa begitu dekat dengan sejarah Islam dan semakin bersyukur bisa menjadi bagian dari perjalanan ini,” ujarnya dengan mata berkaca-kaca.

Sementara itu, CEO Holiday Angkasa Wisata, H. Dedi Suparman, menyampaikan bahwa kegiatan ziarah dalam ini tidak sekadar menjadi agenda wisata religi, tetapi juga sebagai sarana memperdalam pemahaman spiritual dan sejarah Islam bagi para jemaah.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: berbagai sumber

Berita Terkait