Paltv Night Run

Holiday Angkasa Wisata Kembali Lepas 45 Jamaah Umroh Plus Dubai, 12 Hari Penuh Makna

Holiday Angkasa Wisata Kembali Lepas 45 Jamaah Umroh Plus Dubai,  12 Hari Penuh Makna

Holiday Angkasa Wisata kembali memberangkatkan rombongan jamaah umroh pada musim Umroh 1447 Hijriah.--paltv

PALTV.CO.ID,- Holiday Angkasa Wisata kembali memberangkatkan rombongan jamaah umroh pada musim Umroh 1447 Hijriah.

Sebanyak 45 jamaah Umroh Plus Dubai dilepas secara resmi di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Jumat (31/10/2025).

Pemberangkatan ini menjadi bagian dari paket perjalanan selama 12 hari, dengan rute penerbangan Palembang–Jakarta–Dubai sebelum menuju tanah suci Makkah dan Madinah.

Acara pelepasan berlangsung khidmat dan penuh rasa haru. Sebelum keberangkatan, para jamaah menerima arahan langsung dari Indah Pratasari, yang mewakili CEO Holiday Angkasa Wisata, H. Dedi Suparman, S.T.

Dalam sambutannya, Indah menyampaikan pesan agar seluruh jamaah senantiasa menjaga kesehatan, kekompakan, serta mematuhi aturan yang telah ditetapkan selama menjalani ibadah di tanah suci.

BACA JUGA:OnePlus 15 dan Lava Agni 4, Smartphone Teratas Yang Meluncur di India Bulan November Ini

BACA JUGA:Kalahkan Pajero? SUV Cina Baru Ini Tawarkan Kemewahan, Ruang Luas, dan Tenaga Ganas!

“Selama di Dubai, para jamaah akan menginap selama dua hari, kemudian melanjutkan perjalanan ke Makkah selama empat hari dan Madinah selama tiga hari.

Kami berharap seluruh jamaah dapat menjaga kekompakan, kesehatan, serta berkoordinasi dengan tour leader atau motivator jika ingin bepergian selama di tanah suci,” ujar Indah Pratasari, selaku Kepala Divisi Umroh Holiday Angkasa Wisata.

Sebelum berangkat, para jamaah juga mendapatkan bimbingan tambahan dari Ustadz H. Suparman, yang mengingatkan kembali tentang pantang larang, tata cara, dan rukun-rukun umroh.


para jamaah juga mendapatkan bimbingan tambahan dari Ustadz H. Suparman,--paltv

Tujuannya agar seluruh jamaah dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk dan memperoleh predikat umroh yang mabrur dan mabruroh.

BACA JUGA:Efisiensi Daya Redmi Pad Pro: Perpaduan Performa dan Ketahanan Optimal

BACA JUGA:Duel Derby Sumsel, Budi Sudarsono Tekankan Pemain Untuk Berpikir Positif

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: berbagai sumber

Berita Terkait