Paltv Night Run

Nasi Gemuk Palembang Sarapan Gurih Penuh Tradisi dan Kehangatan Keluarga

Nasi Gemuk Palembang Sarapan Gurih Penuh Tradisi dan Kehangatan Keluarga

hidangan khas lain yang tak kalah lezatnya di Palembang salah satunya adalah nasi gemuk.--ig@theatandtravel

Bahan Pelengkap : 1 ons teri Medan, digoreng hingga garing, 1 bungkus bihun kering, 2 butir telur ayam, Bawang merah dan bawang putih halus, Lada bubuk secukupnya, Kecap asin sesuai selera, Minyak goreng untuk menumis dan menggoreng, Sambal tumis atau sambal cengek sebagai pelengkap rasa.

BACA JUGA:PLN Operasikan Smart Microgrid Berbasis Energi Hijau di Nusa Penida Bali

BACA JUGA:10 Booth UMKM Ramaikan Piala Bergilir Gubernur 3x3 Showtime Basketball PALTV

Cara Memasak : Cuci bersih beras hingga air cucian jernih, lalu masukkan ke dalam panci bersama santan kental, serai yang sudah digeprek, daun salam, daun pandan, dan garam secukupnya.

Masak dengan api sedang sambil diaduk agar santan tidak pecah setelah santan mulai mengering dan nasi setengah matang, angkat dan lanjutkan proses memasak dengan cara dikukus hingga nasi benar-benar pulen dan harum.

Sementara nasi dikukus, siapkan pelengkapnya cuci teri Medan hingga bersih, kemudian goreng dalam minyak panas sampai warnanya keemasan dan teksturnya renyah.

Aroma khas teri goreng inilah yang nantinya akan menambah cita rasa nasi gemuk semakin menggoda.


nasi gemuk juga sering hadir dalam acara keagamaan, syukuran, atau hajatan keluarga.--ig@stanzazone

Untuk telur dadar, kocok lepas dua butir telur, tambahkan bawang merah dan bawang putih halus, sedikit garam, dan lada bubuk.

BACA JUGA:Pembukaan Sumeks Basketball League di GOR Dempo Jakabaring Sport Center Berlangsung Meriah

BACA JUGA:Harga Lebih Murah, Warga Antusias Antre Membeli Beras SPHP di Bulog Sukamaju

Goreng di atas teflon hingga matang, kemudian gulung dan iris tipis-tipis agar tampak rapi saat disajikan.

Berikutnya, rebus bihun dalam air mendidih hingga lunak, lalu tiriskan tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, tambahkan garam, lada, serta sedikit kecap asin untuk memberi warna dan rasa gurih.

Masukkan bihun yang sudah direbus, aduk rata hingga bumbu meresap, lalu angkat.

Setelah semua komponen siap, ambil nasi gemuk yang masih hangat dan letakkan di piring saji.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: berbagai sumber