BACA JUGA:Pemprov Sumsel Buka Kembali Alur Sungai Lalan, Angkutan Batubara Diizinkan Melintas
BACA JUGA:Diduga Soal Asmara, Video Viral Remaja Putri Terjun dari Jembatan Tanjung Baru
Keunggulan jok bertingkat adalah pengendara tidak mudah tergeser ke belakang saat akselerasi, sementara pembonceng tetap merasa aman.
Dari segi tampilan, jok dual seat memberikan kesan sporty dan agresif, cocok bagi kamu yang ingin NMAX terlihat lebih gagah.
3. Jok NMAX Model Comfort (Super Empuk)
Bagi pengguna harian yang sering terjebak macet atau berkendara dalam waktu lama di dalam kota, jok model comfort adalah pilihan tepat.
meskipun sudah nyaman dari pabrik banyak pemilik NMAX yang merasa perlu melakukan modifikasi--ig@mbtechindonesia
Jok ini menitikberatkan pada kenyamanan maksimal dengan busa ekstra empuk, bahkan beberapa menggunakan kombinasi busa latex atau memory foam.
Model comfort biasanya mempertahankan desain standar agar tetap ramah untuk semua postur tubuh. Modifikasi ini sangat cocok bagi pengendara yang sering mengalami pegal di pinggang atau bokong.
Walau tampilannya cenderung simpel, kenyamanan yang ditawarkan jauh lebih unggul dibanding jok standar.
BACA JUGA:Diduga Soal Asmara, Video Viral Remaja Putri Terjun dari Jembatan Tanjung Baru
BACA JUGA:Diduga Soal Asmara, Video Viral Remaja Putri Terjun dari Jembatan Tanjung Baru
4. Jok NMAX Model Sporty
Jika kamu mengutamakan tampilan, jok NMAX model sporty bisa menjadi pilihan utama. Model ini biasanya memiliki desain ramping dengan busa lebih tipis, sehingga memberikan kesan ringan dan agresif.
Jok sporty sering dipadukan dengan jahitan tegas dan kombinasi warna kontras seperti hitam-merah atau hitam-abu.
Meskipun busanya tidak setebal jok touring atau comfort, jok sporty tetap dirancang agar nyaman untuk penggunaan normal. Model ini cocok bagi pengendara yang ingin tampil stylish dan sering mengikuti komunitas atau event otomotif.