Hanya Turun Sebentar! Harga Emas Antam Kembali Naik

Senin 05-01-2026,14:42 WIB
Reporter : m fikri adriansyah
Editor : Hanida Syafrina

Namun, hasil berbeda terlihat bagi investor yang membeli emas lebih awal.

Pembelian emas pada 5 Oktober 2025 di harga Rp2.239.000 per gram kini memberikan keuntungan sekitar 5,90 persen.

Keuntungan semakin besar bagi investor yang membeli emas pada 5 Juli 2025 di harga Rp1.908.000 per gram, dengan potensi imbal hasil mencapai 24,27 persen.

Tren keuntungan yang lebih tinggi juga terlihat bagi investor jangka panjang. Pembelian emas pada 5 April 2025 di harga Rp1.781.000 per gram menghasilkan keuntungan sekitar 33,13 persen.

BACA JUGA:Bupati Cari Direktur Kompeten untuk Benahi Perumdamle

BACA JUGA:Desain Eksterior SUV Nissan Dinilai Lebih Elegan dan Futuristik

Bahkan, investor yang membeli emas pada 5 Januari 2025 di harga Rp1.539.000 per gram berpotensi meraih keuntungan hingga 54,06 persen.

Jika ditarik lebih jauh, pembelian emas pada Oktober 2024 di harga Rp1.482.000 per gram kini memberikan keuntungan hampir 60 persen.

Sementara itu, pembelian pada Juli 2024 di harga Rp1.383.000 per gram menghasilkan keuntungan sekitar 71,44 persen.

Adapun investor yang membeli emas pada April 2024 di harga Rp1.279.000 per gram berpotensi mencatat keuntungan tertinggi, yakni sekitar 85,38 persen.

Data tersebut mempertegas bahwa emas batangan Antam merupakan instrumen investasi yang lebih efektif apabila digunakan dalam jangka panjang.

BACA JUGA:Melawan Begal Demi Selamatkan Motor, Pemuda Palembang Luka Parah

BACA JUGA:Digadangkan Lawan Vario, Ini Alasan Yamaha Aerox 125 LC Gagal Total Di Pasaran

Fluktuasi harga jangka pendek dan selisih harga jual-beli yang besar membuat investor perlu bersikap cermat dan memiliki perencanaan matang sebelum memutuskan berinvestasi di logam mulia.

Kategori :