PALTV.CO.ID, - Realme kembali unjuk gigi lewat Buds Air 7 Pro, penerus dari Buds Air 6 Pro yang hadir lebih banyak jagoan baru.
Peluncurannya dilakukan di pasar Tiongkok pada akhir Mei 2025, dan sejauh ini sudah bikin geger para pencinta TWS. Desain dan Material Kekinian
Beralih dari lekukan semi-oval, casing Buds Air 7 Pro kini berwujud kotak bergaya minimalis. Bahan aluminium dengan finishing “brushed” plus aksen kulit sintetis bikin tampilannya terasa mahal.
Kalau kamu pilih varian tertentu, kesan eksklusifnya makin terasa. Earbud-nya sendiri tetap model in-ear dengan ujung silikon, nyaman nancep di telinga.
BACA JUGA:Indonesia Menuju Pusat Industri Kendaraan Listrik Global
BACA JUGA:Chip AI Turing Spek Terbaru dari Xpeng : Tiga Kali Lipat Kinerjanya Lebih Hebat dari Nvidia Orin X
ANC Makin Galak
Kalau Buds Air 6 Pro mentok di 50 dB, Buds Air 7 Pro giliran meredam bising sampai 53 dB, dengan jangkauan frekuensi noise reduction hingga 5 kHz.
Artinya, suara bising di sekitarmu bisa ditekan lebih dalam—cocok buat kamu yang sering kerja di kafe atau naik transportasi umum.
Daya Tahan Baterai Super
BACA JUGA:BNNK OKI Identifkasi Angka Perceraian di OKI Didominasi Faktor Penyalahgunaan Narkoba
BACA JUGA:UIN Raden Fatah Palembang Sediakan 803 Kuota Mahasiswa Baru Jalur SNBT
Soal stamina, Buds Air 7 Pro juga juara. Dengan ANC off, total playback bisa sampai 48 jam; saat ANC aktif, masih kuat 26 jam nonstop.
Perlu ngecas kilat? Cukup colok 10 menit, kamu dapat tambahan satu jam dengar musik. Bandingin saja dengan pendahulunya yang “cuma” tahan 40 jam, lumayan nendang, kan?
Audio Berkualitas Hi-Res