Yamaha XMax Versi Terbaru Diluncurkan, Kini Dibanderol Lebih Terjangkau

Selasa 08-04-2025,06:40 WIB
Reporter : sandi ardiansyah
Editor : Hanida Syafrina

Konektivitas juga menjadi salah satu nilai jual utama dari skutik ini. Yamaha XMax terbaru telah dibekali sistem koneksi dengan smartphone melalui aplikasi Y-Connect. 

Dengan teknologi ini, pengguna bisa memantau kondisi motor secara real-time, termasuk lokasi parkir, konsumsi bahan bakar, dan notifikasi perawatan berkala.

BACA JUGA:Walikota Ratu Dewa Akan Tertibkan 900 Reklame Ilegal di Palembang

BACA JUGA:Arus Balik Puncak di Pelabuhan Boom Baru, 3 Hari Terakhir Dipadati Penumpang

Berbagai fitur unggulan lainnya tetap dipertahankan dari model sebelumnya. 

Di antaranya adalah sistem smart key tanpa anak kunci, fitur answer back system untuk menemukan motor dengan mudah, teknologi start-stop engine untuk efisiensi bahan bakar, port pengisian daya untuk ponsel, kontrol traksi yang menambah keamanan berkendara, serta sistem rem ABS ganda untuk pengereman yang lebih stabil. 

Bagasi luas yang mampu menampung dua helm juga menjadi daya tarik utama bagi pengguna yang sering bepergian.

Beralih ke sektor mesin, Yamaha XMax generasi terbaru masih mengandalkan mesin BlueCore berkapasitas 300cc yang telah memenuhi standar emisi Euro5. 

BACA JUGA:Diduga Bocor, Razia Tempat Hiburan Malam Eks Lokalisasi Kampung Baru Sepi Pengunjung

BACA JUGA:Viral di Medsos Anggota DPRD Palembang Minta Camat IB 1 Diperiksa, Dugaan Pemaksaan Sumbangan Jalan-jalan

Mesin ini mampu menghasilkan daya maksimum sebesar 16,8 kW serta torsi puncak mencapai 24,3 Nm. Performa ini cukup mumpuni untuk penggunaan harian maupun perjalanan jarak jauh dengan kenyamanan maksimal.

Untuk pasar Thailand, Yamaha memperkenalkan lima varian warna menarik, yaitu abu-abu, hitam, putih, silver, dan merah. 

Masing-masing warna tersebut dirancang untuk menyesuaikan dengan selera pengguna yang beragam, baik yang menyukai tampilan elegan maupun yang menginginkan kesan sporty.

Soal garansi, Yamaha memberikan jaminan kualitas yang cukup menggiurkan, yakni selama lima tahun atau hingga jarak tempuh 50.000 kilometer. 

BACA JUGA:Arus Balik Puncak di Pelabuhan Boom Baru, 3 Hari Terakhir Dipadati Penumpang

BACA JUGA:Arus Balik di Gerbang Tol Kramasan Mulai Landai, Puncak Arus Balik Pada 6 April 2025

Kategori :