BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Bupati Banyuasin telah meresmikan program makan bergizi gratis di SMP Negeri 1 Banyuasin III. Sebanyak 846 siswa mendapatkan makanan bergizi yang akan disantap ketika berbuka puasa nanti.
Willy Al Kusari, Kepala SPPG Banyuasin III mengatakan menu makanan bergizi gratis yang diberikan saat ramadhan kepada siswa berbahan kering dan bernilai gizi tinggi sehingga bisa dikonsumsi saat Berbuka Puasa.
Willy Al Kusari, Kepala SPPG Banyuasin III --Foto : M. Ridho - PALTV
"Berhubung ini bulan Ramadhan jadi menu makanan bergizi berbahan kering seperti kue, telur dan energen" Ucapnya
Sementara itu, Askolani, Bupati Banyuasin mengatakan Pemerintah Banyuasin sangat mendukung program presiden Republik Indonesia dalam meningkatkan gizi anak bangsa.
BACA JUGA:Masjid Agung Palembang Mulai Menerima Penyaluran Zakat Fitrah
Askolani, Bupati Banyuasin--Foto : M. Ridho - PALTV
"Tentunya pemerintah Kabupaten Banyuasin sangat mendukung program presiden Republik Indonesia untuk meningkatkan gizi anak-anak bangsa" Ujar Askolani
Dengan adanya makan bergizi gratis, diharapkan bisa berpengaruh pada kesehatan dan pendidikan anak bangsa.
pemerintah Kabupaten Banyuasin sangat mendukung program presiden Republik Indonesia untuk meningkatkan gizi anak-anak bangsa--Foto : M. Ridho - PALTV
"Kami harapkan makanan bergizi ini bukan hanya berpengaruh kepada gizi siswa saja tetapi bisa berpengaruh kepada kesehatan yang tentunya menunjang pendidikan anak bangsa" Tutupnya