Salah satu daya tarik utama dari Cloud EV adalah kabinnya yang luas serta fitur kenyamanan seperti Wuling Indonesian Command (WIND), ADAS, dan sofa mode untuk kenyamanan maksimal penumpang.
Cloud EV ditenagai oleh baterai Lithium Ferro Phosphate (LFP) berkapasitas 50,6 kWh, menghasilkan tenaga maksimum sebesar 134 hp dan torsi 200 Nm.
BACA JUGA:Upgrade Gini Doang Langsung 41 Juta, Yamaha Aerox Turbo Kini Over Price
BACA JUGA:Cache HP Dihapus, Apa yang Terjadi? Simak Penjelasannya!
Seperti model kendaraan listrik lainnya, Cloud EV juga menawarkan berbagai mode berkendara, antara lain ECO, ECO+, Normal, dan Sport, yang bisa disesuaikan dengan preferensi pengguna.
Dari segi harga, Wuling Cloud EV dibanderol sekitar Rp398 juta dalam satu varian yang tersedia.
BYD M6. Meskipun baru diperkenalkan pada Agustus 2024, BYD M6 berhasil menarik perhatian konsumen di Indonesia.
Penjualannya melonjak dari 836 unit pada September 2024 menjadi 4.824 unit hingga November 2024.
BACA JUGA:Lebih Hemat dan Cepat! Ini 9 Keuntungan Menggunakan WiFi untuk Internetan!
BACA JUGA:Beberapa Fitur Privasi di iOS 18 yang Baru Bikin iPhone Semakin Aman
Sebagai MPV listrik pertama di Indonesia yang mampu menampung hingga 7 penumpang, BYD M6 menawarkan kenyamanan dan efisiensi dalam satu paket.
BYD M6 tersedia dalam tiga varian, yaitu Standard 7 seater dengan harga Rp379 juta, Superior 7 seater dengan harga Rp419 juta, dan Superior 6 seater yang dibanderol Rp429 juta.
Mobil ini menggunakan baterai berkapasitas 71,8 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 530 km dalam sekali pengisian daya penuh.
Fitur keamanan yang tersedia pada kendaraan ini termasuk Advanced Driver Assistance System (ADAS), Electronic Stability Control (ESC), sistem pengereman ABS, hingga Auto Hold.
BACA JUGA:Upgrade Gini Doang Langsung 41 Juta, Yamaha Aerox Turbo Kini Over Price
BACA JUGA:Beberapa Fitur Privasi di iOS 18 yang Baru Bikin iPhone Semakin Aman