Aion Hyptec HT Ultra Resmi Dipasarkan Rp800 Jutaan, Garansi Berlaku Seumur Hidup

Sabtu 09-11-2024,10:55 WIB
Reporter : sandi ardiansyah
Editor : Hanida Syafrina

PALTV.CO.ID,- Aion Indonesia baru saja merilis harga resmi untuk dua model mobil listrik canggih mereka, yaitu Hyptec HT Premium dan Hyptec HT Ultra. 

Model Hyptec HT Premium ditawarkan dengan harga Rp685 juta, sedangkan Hyptec HT Ultra dibanderol Rp835 juta, dengan harga on the road Jakarta. 

Kedua model ini merupakan kendaraan listrik yang memiliki fitur dan teknologi terbaru untuk memenuhi kebutuhan masyarakat urban Indonesia. 

Peluncuran yang berlangsung hari ini dipimpin oleh Major Qin, Vice President Aion Indonesia. 

BACA JUGA:Beras Shirataki: Solusi Cerdas untuk Diet Sehat dan Turunkan Berat Badan

BACA JUGA:Harapan Lanjut Subsidi Motor Listrik di 2025

Dalam paparannya, Major Qin menyampaikan berbagai keuntungan menarik bagi pelanggan yang membeli model Hyptec HT ini. “Kami menawarkan garansi seumur hidup untuk baterai, motor, dan sistem kontrol elektronik," ujarnya, Jumat, 8 November 2024. 

Selain garansi seumur hidup pada komponen utama tersebut, Aion Indonesia juga memberikan garansi kendaraan yang berlaku selama 8 tahun atau hingga mencapai jarak 160 ribu kilometer, tergantung mana yang tercapai lebih dulu.

 “Tak hanya itu, konsumen juga akan menerima wall charger secara gratis, lengkap dengan instalasinya, serta pembaruan perangkat lunak OTA (over-the-air) yang berlaku seumur hidup,” tambahnya. 

Hyptec HT Ultra hadir dengan fitur unik berupa pintu gull wing, yang kerap disebut sebagai pintu sayap camar. 

BACA JUGA:Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring Resmi Mendarat di Indonesia, Yuk Cek Fiturnya!

BACA JUGA:Mobil Listrik Audi Ini Hanya Dijual di China, Tenaganya Tembus 764 HP dan Desainnya Bikin Melongo!

Desain pintu ini memungkinkan akses keluar masuk kendaraan menjadi lebih mudah, karena pintu dapat terbuka dan terlipat ke atas. 


Hyptec HT Premium dan Hyptec HT Ultra. --aionindonesia.com

Fitur ini menjadi salah satu pembeda utama antara varian Ultra dengan varian Premium, yang memiliki desain pintu yang lebih konvensional. 

Kategori :