PALTV.CO.ID - Daihatsu Xenia 1.3 X CVT merupakan pilihan menarik bagi keluarga Indonesia yang mencari kendaraan multifungsi dengan harga terjangkau.
Sebagai produk dalam kategori Low MPV, mobil ini menawarkan berbagai keunggulan, terutama dalam hal value for money. Dengan harga on the road Rp243,25 juta di Jakarta, Xenia 1.3 X CVT menjadi salah satu mobil keluarga bertransmisi CVT paling terjangkau di kelasnya.
Desain yang Ergonomis dan Lapang
Salah satu alasan utama mengapa Xenia 1.3 X CVT layak dijadikan pilihan adalah dimensi kabin yang luas berkat penggunaan sasis monokok DNGA. Dimensinya kini mencapai panjang 4.395 mm, lebar 1.730 mm, tinggi 1.690 mm, dan wheelbase 2.750 mm.
BACA JUGA:Harga Daihatsu Sigra Bekas Tahun Muda Semakin Menarik
BACA JUGA:Keunggulan All New Xenia sebagai Pilihan Mudik Lebaran 2024
Ini menciptakan ruang kabin yang nyaman dan ergonomis, ideal untuk mengangkut tujuh penumpang tanpa merasa sempit. Kendati harga tergolong ekonomis, tampilan eksterior Xenia 1.3 X CVT cukup menarik.
Desain grille jaring yang terbagi dua memberi kesan sporty, dilengkapi dengan warna hitam tanpa krom, menciptakan kesan modern dan minimalis.
Eksterior Modern dengan Fitur Dasar
Xenia 1.3 X CVT dilengkapi lampu depan LED yang terang meski tanpa fog lamp. Peleknya berukuran 15 inci dengan finishing single tone gelap, memberikan kesan elegan dibandingkan warna silver pada model sebelumnya.
Sistem suspensinya pun sudah menggunakan MacPherson Strut di depan dan Torsion Beam di belakang, yang menawarkan kenyamanan berkendara cukup baik untuk kategori Low MPV.