Warga Gunung Megang Dalam Terpaksa Hirup Udara Berdebu Penambangan PTTBBE dan PTRMKO

Rabu 09-10-2024,21:41 WIB
Reporter : Mardiyansyah
Editor : Devi Setiawan

MUARA ENIM, PALTV.CO.ID - Warga keluhkan debu angkutan batubara disposal dan gangguan suara akibat aktivitas penambangan yang dilakukan oleh PTTBBE dan PTRMKO, di Desa Gunung Megang Dalam Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim.

Keluhan tersebut disampaikan warga RT 03 Dusun VII Desa Gunung Megang Dalam Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan.

"Keluhan tersebut terkait dengan kegiatan penambangan yang dilakukan oleh PTTBBEcdan PTRMKO. Akibat aktivitas pertambangan itu, warga mengeluhkan adanya limbah disposal dan polusi debu," ujar Nopri kepada pewarta pada hari Senin, 23 September 2024 yang lalu.

Terlebih pada malam hari, kata Nopri, ada gangguan kebisingan atas aktivitas penambangan yang kerap mengoperasikan alat berat, sehingga menimbulkan adanya polusi udara, disposal dan gangguan kebisingan.

BACA JUGA:Bansos Cadangan Beras Pemerintah Mulai Disalurkan di Tiap Kelurahan di Kota Palembang

BACA JUGA:BPN Tegaskan SHMSRS Pedagang Pasar 16 Ilir Sudah Habis Masa Berlaku

Dampak yang sangat terasa adalah terkait kebersihan dan kesehatan masyarakat, karena debu yang berterbangan mengakibatkan aktivitas keseharian warga menjadi terganggu.

"Jadi kami meminta perlindungan kepada pemerintah dan instansi terkait dengan mengirimkan surat atas nama warga RT 03 Dusun VII Desa Gunung Megang," ucap Nopri.

Permintaan warga agar pihak perusahaan menghentikan pembangunan penampungan disposal tersebut, menurut Nopri, di hari yang sama juga berkirim surat ke pihak perusahaan.

"Kami sudah kirim surat ke DPRD Kabupaten Muara Enim dan Pemerintah Kabupaten Muara Enim. Sebelumnya, komunikasi dengan perusahaan baru sebatas komunikasi melalui telepon dan pihak perusahaan ingin bernegoisasi. Hanya saja kami masyarakat masih enggan dan ingin mengadu ke Dewan dan Pemkab Muara Enim," terang Nopri.

BACA JUGA:Hidup atau Mati? Permainan Kelaparan di Platform 2 Bongkar Sifat Manusia

BACA JUGA:Rasakan Sensasi Mengemudi Baru, Kamera 360 Bikin Nyetir Makin Asyik!

Dampak polusi udara dan suara ini sudah sejak lima bulan lalu. Menurut Nopri, yang terparah adalah selama dua bulan terakhir, karena ketinggian disposal batubara tersebut telah mencapai sekitar 12 meter.

Warga RT 03 Dusun VII Desa Gunung Megang enggan untuk membiarkan pintu dan jendela terbuka, karena debu-debu berterbangan dan memasuki rumah warga.

Begitu pula dengan limbah disposal batubara. Jika turun hujan, limbah disposal tersebut akan mengalir ke Sungai Lengi. Sedang sungai tersebut merupakan bahan baku air bersih.

Kategori :