PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Ivena Queen Sharen Mekho, gadis cilik asal Palembang, Sumatera Selatan, berhasil meraih prestasi gemilang dalam ajang Miss Little Tionghoa Indonesia 2024.
Pada kontes yang diadakan di Surabaya ini, Ivena keluar sebagai First Runner-Up, mengalahkan 17 kontestan lainnya dari berbagai daerah di Indonesia.
Prestasi yang diraih oleh Ivena Queen, yang akrab disapa Queen, menjadi kebanggaan tersendiri bagi Palembang dan Sumatera Selatan.
Ajang Miss Little Tionghoa Indonesia merupakan kompetisi bergengsi yang bertujuan untuk mengangkat budaya Tionghoa di Indonesia.
BACA JUGA:KAI Divre III Luncurkan Rail Clinic, Solusi Kesehatan Masyarakat di Stasiun Kramasan!
BACA JUGA: Raih Rekor MURI, KAI Divre III Palembang Beri Dukungan untuk Pengentasan Kemiskinan Sumsel
Dalam kontes ini, para peserta tidak hanya dinilai dari kecantikan luar saja, namun juga dari kecakapan berkomunikasi, pengetahuan akan budaya, dan kepribadian mereka.
Queen, yang baru berusia 12 tahun, menunjukkan kecakapannya tidak hanya melalui penampilan
Fisiknya yang anggun, tetapi juga melalui kemampuannya berbahasa Mandarin dengan lancar. Hal ini menjadi nilai tambah bagi dirinya dalam ajang tersebut.
Ivena Queen Sharen Mekho, gadis cilik asal Palembang, Sumatera Selatan, berhasil meraih prestasi gemilang dalam ajang Miss Little Tionghoa Indonesia 2024.-Foto/Juliadi-PALTV
"Saya sangat senang dan bersyukur bisa meraih prestasi ini. Terima kasih kepada semua yang telah mendukung saya, terutama keluarga saya yang selalu ada di sisi saya," ungkap Queen
Dengan senyuman saat ditemui setelah acara final. Sebagai seorang pelajar di Rising Star Indonesia, Queen memiliki bakat luar biasa dalam berbahasa Mandarin, yang ia pelajari sejak kecil.
"Bahasa Mandarin sangat penting bagi saya, terutama untuk memperkenalkan budaya Tionghoa kepada lebih banyak orang," tambahnya.
Queen, yang bercita-cita menjadi dokter di masa depan, merasa bahwa ajang Miss Little Tionghoa
Indonesia tidak hanya sekadar kompetisi kecantikan, tetapi juga sebagai media untuk mempromosikan budaya Tionghoa, terutama yang ada di Palembang.