PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Bakal Calon Walikota Palembang Fitrianti Agustinda melakukan blusukan ke Pasar Maskarebet Palembang pada hari Senin, 16 September 2024.
Dalam kunjungannya, Fitri menyerap berbagai aspirasi yang saat ini dikeluhkan oleh para pedagang dan masyarakat.
Zaini, seorang pedagang mengatakan, kondisi Pasar Maskarebet saat ini mulai sepi lantaran menurunnya daya beli masyarakat.
Turunnya daya beli tersebut, kata Zaini, akibat sering terjadi kenaikan harga bahan pokok di pasaran yang menyebabkan omzet para pedagang menurun hingga 50 persen.
BACA JUGA:Fitrianti Sapa Pedagang Pasar Lunjuk Jaya dan Gelar Tebus Murah
BACA JUGA:Fitrianti Agustinda Sapa Pedagang Hingga Borong Dagangan untuk Masyarakat Perumahan Talang Kelapa
Pedagang Pasar Maskarebet Zaini berharap Fitri-Nandri terpilih pada Pilkada Palembang dan dapat menjaga kestabilan harga pangan, Senin (16/9/2024).-Ekky Saputra-PALTV
Dengan majunya pasangan Fitrianti Agustinda dan Nandriani Octarina, Zaini berharap nantinya dapat menjaga kestabilan harga pangan, agar daya beli masyarakat khususnya di Kota Palembang dapat meningkat.
"Omzet menurun hampir 50 persen dipengaruhi oleh daya beli masyarakat kurang akibat kebutuhan bahan pokok lebih mahal. Mudah-mudahan dengan majunya Bu Fitri bisa menjaga kestabilan bahan pokok," kata Zaini, pedagang Pasar Maskarebet.
Sementara itu, Bakal Calon Walikota Palembang Fitrianti Agustinda mengatakan, dalam blusukan yang dilakukannya, ia mendengarkan aspirasi yang disampaikan masyarakat. Mulai dari permasalahan banjir hingga keluhan sepi pembeli.
Menanggapi hal tersebut, nantinya pasangan Fitri-Nandri akan berupaya menjaga kestabilan harga pangan.
BACA JUGA:Cegah Stunting, Fitri-Nandri Gencarkan Tebus Murah Sembako dan Bagi Susu Gratis
BACA JUGA:Calon Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda Gencarkan Sembako Tebus Murah
Fitrianti Agustinda melaksanakan program Fitri-Nandri berupa tebus murah sembako, Senin (16/9/2024).-Ekky Saputra-PALTV
Selain itu, Fitri mendorong para pedagang untuk selalu menjaga kebersihan, sehingga pengunjung dapat nyaman berbelanja di Pasar Maskarebet.