Jelang Akhir Masa Jabatan Anggota Dewan Kota Palembang Kompak DL

Kamis 05-09-2024,17:42 WIB
Reporter : EKKY
Editor : Muhadi Syukur

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Berdasarkan hasil pantauan tim liputan Paltv, kantor DPRD kota Palembang terpantau sepi dan tidak ada kehadiran dari anggota dewan di kantor DPRD kota Palembang.

Lantaran jelang berakhirnya masa jabatan, anggota DPRD kota Palembang kompak Dinas Luar kota Palembang.

Menanggapi hal tersebut,pengamat politik Ade Indra Chaniago, cukup perihatin, lantaran pada saat menjelang akhir masa jabatan, anggota dewan terkesan memanfaatkan akhir masa jabatan, untuk menikmati berbagai fasilitas yang diberikan negara.


Suasana dalam gedung DPRD Kota Palembang--Foto : Ekky - PALTV

"Yang pasti kita prihatin ya, karena mereka terkesan memanfaatkan sisa akhir masa jabatan ini untuk menikmati berbagi Fasilitas negara" ujar Ade India Chaniago, pengamat politik.

BACA JUGA:Penolakan Relokasi Pedagang akan Tempuh Jalur Hukum

BACA JUGA:Tekan Penyalahgunaan Narkotika Palpres dan BNN Lakukan MOU


pengamat politik Ade Indra Chaniago, cukup perihatin, lantaran pada saat menjelang akhir masa jabatan, anggota dewan terkesan memanfaatkan akhir masa jabatan,--Foto : Ekky - PALTV

Sehingga dengan adanya hal tersebut, Ade berharap, nantinya menjadi pembelajaran untuk calon kepala daerah terpilih, yang akan dilantik nantinya, untuk dapat memberikan kesan yang baik kepada masyarakat sebagi Wakil Rakyat.

"Ini harus menjadi pembelajaran bagi kita semua, terutama anggota DPR terpilih, kedepan bahwa hal-hal yang tidak baik jangan diikuti" ujar Ade Indra Chaniago, pengamat politik

Namun pada saat dihubungi, sekertaris dewan (Sekwan) DPRD kota Palembang belum memberikan konfirmasi terkait Anggota Dewan kompak Dinas di luar Kota Palembang.

Kategori :